Mohon tunggu...
Profil
123 Poin
Berawal dari kedua orang tua saya yang bertemu di kajian, dimana mereka saling memperhatikan satu sama lain. Dan selang beberapa waktu keduanya saling mengungkapkan perasaan sebagai tanda bukti awal dari percintaan mereka. Tiga bulan setelah pertemuan pertama, mereka melangsungkan akad pernikahan keduanya saling mengucapkan janji suci pernikahan di tahun 2000. Empat tahun kemudian mereka dikaruniai seorang anak perempuan, dimana anak itu menjadi salah satu kebahagiaan bagi mereka. Anak yang mereka harapkan lahir pada hari Kamis, 25 Maret 2004 dan anak perempuan itu diberi nama Nizzatul Husna, yang biasa dipanggil Nisa. Nisa adalah nama panggilan dari kedua orang tua saya. Waktu usia saya 6 tahun, saya menempuh pendidikan di Sekolah Dasar Negeri Krukut 03 Depok. Setelah enam tahun menempuh pendidikan di Sekolah Dasar saya melanjutkan pendidikan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Jakarta, orang tua saya merasa bangga karena bisa sekolah di Madrasah Negeri. Tiga tahun kemudian, saya menempuh pendidikan di Madrasah Aliyah Negeri 11 Jakarta dimana saat itu dilanda COVID-19. Saya hanya belajar di sekolah selama 6 bulan pertama dan 2 bulan terakhir. Dampak yang saya alami selama sekolah di MAN yaitu tidak mengenal banyak teman. Selesai lulus saya pun berkuliah disalah satu universitas ternama di Jakarta yaitu Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Di sana saya tidak hanya mendapatkan ilmu akademik tetapi saya juga mendapatkan relasi yang luas. Dan terakhir, ketika saya diterima di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu adalah momen berharga bagi saya.
Bergabung 06 Maret 2023
Statistik
3
580
2
4
0
0

Label Populer

FOLLOWERS 0
LAPORKAN KONTEN
Alasan