Mohon tunggu...
Yunita Kristanti Nur Indarsih
Yunita Kristanti Nur Indarsih Mohon Tunggu... Administrasi - Gratias - Best Spesific Interest Kompasiana Awards 2022 - People Choice Kompasiana Awards 2022

-semua karena anugerah-Nya-

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

9 Kiat Metode Menghafal Materi Hadapi Penilaian Akhir Semester (PAS)

15 Desember 2023   17:37 Diperbarui: 15 Desember 2023   17:41 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Artikel/Sumber:Shutterstock

Penilaian Akhir Semester (PAS) sebentar lagi. Mengulang pembelajaran selama satu semester menjadi sebuah momen berkala yang digunakan untuk 'menguji' kemampuan siswa dan siswi. Materi-materi yang telah diajarkan oleh para pendidik akan diujikan pada mereka.

Apa saja yang harus dipersiapkan sehingga memperoleh hasil yang maksimal pada evaluasi belajar siswa dan siswi? Apa saja yang juga harus dipersiapkan oleh siswa dan siswi agar materi yang dipelajari tersebut juga bukan sekadar materi yang dipersiapkan hanya untuk mendapatkan hasil evaluasi yang maksimal.

Materi yang begitu banyak terkadang menjadi sebuah kendala bagi siswa dan siswi untuk kemudian dipelajari. Kemampuan mengingat menjadi salah satu hal yang penting pada saat mempersiapkan materi evaluasi belajar. Hal ini sering menjadi sebuah kendala yang cukup meribetkan.

Kemampuan mengingat satu siswa dengan siswa yang lain tidaklah sama. Ada yang menghafalkan materi dengan gampang dan ada juga yang menghafalkan materi begitu sulitnya. Hal ini memang harus dikenali sebagai kelebihan dan kelemahan siswa tersebut.

Namun demikian kemampuan menghafal ini juga menjadi sebuah kemampuan atau bahkan keterampilan yang mutlak juga diperlukan. Kelemahan metode menghafal identik dengan mudah lupa. Nah, bagaimana mengatasi lupa ini terkait dengan keterampilan menghafal? Apakah ada tips atau strategi yang bisa digunakan untuk mudah menghafal dan cara dapat nilai terbaik?

Ada beberapa kiat yang bisa digunakan untuk mensiasati kendala-kendala menghafal sehingga dapat menyumbangkan hasil evaluasi yang maksimal. Kita bisa mencoba cara-cara sebagai berikut :

1. Melakukan setiap waktu

Misalnya saja ketika siswa menghafalkan perkalian, maka perkalian tadi dihafalkan berulang kali. Selama beberapa waktu dan terus dilakukan hingga hafal secara kontinyu. Kemudian menghafalkan kosakata dalam bahasa asing juga harus dilakukan setiap waktu. Misalnya hari ini menghafalkan lima kata, kemudia besoknya lima lagi, dan terus dilakukan hingga menguasai kosakata yang baru.

2. Menuliskannya berulang

Menghafal bisa dilakukan dengan cara menuliskannya berulang kali. Hal ini tentu akan membantu menginternalisasikan apa yang mau dikuasai atau dihafalkan. Minimal dengan membaca dan menuliskannya sudah memaksimalkan cara kerja otak sebanya tiga kali proses.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun