Mohon tunggu...
nirma aisyah wisamy
nirma aisyah wisamy Mohon Tunggu... Mahasiswa - nirma

new

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelatihan Pengolahan Bahan Pangan Fungsional di Desa Sumberdem Kecamatan Wonosari Kabupaten Malang

7 Juni 2021   21:44 Diperbarui: 7 Juni 2021   22:41 478
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Dokumentasi Pribadi

Kegiatan pengabdian berupa Karya Cipta Boga yaitu pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan di Desa Sumberdem Kecamatan Wonosari Kabupaten Malang. Desa Sumberdem merupakan daerah yang memiliki potensi komoditas pangan lokal yang beraneka ragam, seberti ubi, susu kambing etawa, tanaman toga dan rempah, bunga rosela dan terutama lebih terkenal dengan penghasil komoditas kebun kopi.

Pengabdian kepada masyarakat adalah serangkaian kegiatan dari acara Karya Cipta Boga 2021 Universitas Negeri Malang, dimana seluruh panitia tersebar ke beberapa daerah dan melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di tempat yang sudah ditentukan untuk mengembangkan potensi desa yang ada dan mengolah menjadi olahan pangan fungsional yang berbasis bahan pangan lokal desa setempat. Salah satu daerah tempat pengabdian kepada masyarakat dilakukan adalah Desa Sumberdem, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. 

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang di laksanakan di Desa Sumberdem Kecamatan Wonosari Kabupaten Malang oleh tim Karya Cipta Boga 2021 Universitas Negeri Malang dilaksanakan pada tanggal 20 Maret 2021 bertempat di desa wisata "Kampoeng Kopi" Desa Sumberdem. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan oleh kelompok pengabdian yang beranggotakan 8 orang mahasiswa.

36635-60be3df78ede484102794762.jpg
36635-60be3df78ede484102794762.jpg
Dilatar belakangi hal tersebut tim Karya Cipta Boga Universitas Negeri Malang berinisiatif untuk melakukan kegiatan pelatihan olahan pangan fungsional berbasis komoditas setempat dengan hidangan Sate Lilit Ikan Tongkol, Singkong, Daun kelor dengan Sambal Matah sendiri merupakan hidangan utama yang terbuat dari daging ikan tongkol yang dicincang, kemudian dicampur dengan parutan kelapa, bumbu halus khas Bali (Bumbu Base Gede), singkong dan daun kelor. Sate ini dililitkan pada batang serai, kemudian dibakar hingga matang dan disajikan bersama dengan sambal matah khas Bali, bahan-bahannya dapat ditemukan di daerah setempat sehingga memudahkan masyarakat untuk mengolah produk yang didemokan.

36638-60be3d62d541df4b3c4d3b23.jpg
36638-60be3d62d541df4b3c4d3b23.jpg
Kegiatan Cooking Demo ini diikuti oleh 20 orang yang merupakan anggota PKK Desa Sumberdem, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. Materi yang disampaikan pada kegiatan ini adalah teori pengertian makanan fungsional yang berupa resep serta cara pembuatan produk dan praktik pembuatan hidangan yang didemokan. Melalui kegiatan ini Ibu-ibu PKK Desa Sumberdem, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang menjadi paham dan terampil mengolah komoditas pangan lokal yang ada menjadi hidangan yang inovatif. Keterampilan tersebut dapat dijadikan sebagai bekal bagi pengurus PKK desa tersebut yang rencananya akan membuka unit usaha bernama "Pojok Kuliner" di desa wisata "Kampoeng Kopi" Desa Sumberdem Kecamatan Wonosari Kabupaten Malang.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun