Chef Will Meyrick bukan satu-satunya talenta kuliner yang turut terlibat dalam jejeran portfolio Mirah Investment & Development yang terus berkembang ini.
 Ada James Runciman selaku Head of Operations Mirah Group, seorang veteran di bidang hospitality dengan pengalaman lebih dari 25 tahun, serta Kim Jonsson, Executive Chef Kong. Ketiga talenta ini masing-masing akan membawa nilai serta keahlian khusus mereka, untuk menjadikan Bali sebagai destinasi kuliner utama di dunia.
"Saya sangat bergembira dengan kolaborasi ini. Kami memiliki keahlian yang beragam dan diharapkan dengan keahlian yang dimiliki ini dapat menjadikan Bali sebagai destinasi kuliner baru setelah pandemi. Untuk bisa maju dan sukses saat ini caranya dengan menggalang kekuatan bersama. Menyenangkan sekali bisa bertukar ide kreatif dan profesional antara James, Kim, dan saya," kata Chef Will Meyrick.
Kolaborasi yang menarik ini tentu akan membawa angin segarjuga perubahan pada dunia kuliner di Bali dan diharapkan mendapatkan apresiasi yang baik dari wisatawan lokal ataupun mancanegara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H