Mohon tunggu...
Niko Astono
Niko Astono Mohon Tunggu... -

My life is Freedom

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Berwisata kuliner di Kota Tangerang Selatan

12 November 2014   02:49 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:02 354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hanya berawal dari sebuah perkumpulan komunitas pedagang warung tenda atau pasar malam yang berada di kawasan pusat jajanan sektor 9 sekarang menjadi tempat kawasan kuliner terbesar di Jabotabek. Kawasan yang bertempat di Bintaro jaya, Tangerang Selatan, Banten, atau biasa disebut sekbil ini terdapat puluhan jenis kuliner.

Puluhan tempat makan di sini memiliki tampilan yang berbeda-beda. Ada kelas kedai dengan furniture sederhana ala penjaja kakilima. Ada pula gerai makan kelas restoran dengan desain menarik berikut sofa-sofa empuk dan tayangan televise kabel. Kedai dan resto ini melayani pelanggan sejak 07.00 pagi hingga 00.00 dini hari.

Firman, Pengelola, menyebut pengunjung yang datang setiap harinya bisa sampai ratusan, tapi ya ga menetap maksudnya dalam arti rotasi ya jadi ada yang datang 15 menit atau 20 menit pulang bergantian dan banyak pada akhir pekan, Ujar Firman.

Di Bintaro 9 Walk, kedai dengan sajian tradisional seperti soto,nasi kebuli, nasi uduk, sate, hingga rawon, mudah kita temukan. Tersedia pula penjaja menu internasional, seperti seperti Chinese food dan mediteranian food.

Bintaro 9 Walk cukup terkenal dan digemari khususnya dikalangan anak muda, karena tempat yang nyaman untuk sekedar nongkrong. Pada akhir pecan tempat ini selalu dipadati oleh pengunjung baik keluarga atau anak-anak muda.

Menurut Febrian, salah seorang pengunjung yang sering datang ketempat ini mengatakan, tempat ini sangat digemari oleh Febrian bersama teman-temannya adalah warung nasi uduk Pak Jhon. Warung nasi uduk ini sama seperti warung nasi uduk umumnya, tapi rasanya berbeda. Pelayanan yang diberikan sangat ramah dan harganya juga murah. Di warung nasi uduk Pak Jhon ini tidak pernah sepi pengunjung.

Maupun banyak café, kedai, dan restoran yang kunjungi oleh anak-anak muda, Bintaro 9 Walk ini tidak menjual alcohol atau macam-macam yang berbau negative karena disini hanyatempat kantor-kantor dan kuliner bersifat keluargaan karena pengunjungnya disini mayoritas sekitar Bintaro.

Bintaro 9 Walk

Kawasan Niaga Bintaro Jaya Sektor 9, Tangerang Selatan.

Telepon: (021) 32267727

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun