Bagi saudara-saudaraku yang pengen berbuka puasa bersama keluarga, tentunya menginginkan menikmati makanan ringan berupa minuman terlebih dahulu sebelum makanan kelas berat yang sifatnya menghilangkan rasa lapar yakni makanan. Pada kesempatan ini sedikit berbagi pengalaman membuat Es buah Sprite Susu atau versi Nikmat Jujur….ceyle….sooorry sekeder bercanda.
Ini mungkinnya cara pembuatan es buah versi Nikmat Jujur dan memang jujur saja Nikmat dan Adem bangat seandainya dipakai sebagai minuman berbuka puasa itupun jika punya sedikit kelebihan juga  ingin mencoba membuatnya. Sorry kalau ini cuman biasa saja sih bermodal pengalaman pernah dibuatkan adik perempuan, Alhamdulillah sekarang sudah jadi keseringan membuat jika menginginkan dan itulah yang selalu saya sarankan pada istri untuk  membuatnya sebagai santapan awal berbuka.
Potong cerita bahannya : Utama : Sprite dan Susu ; Pelengkap : buah-buahan apa saja buahnya tergantung selera dan kantong masing-masing sih. Tapi sepengalaman saya pribadi enak dan nikmatnya buah yang digunakan adalah Mangga, Timun Suri dan Papaya sudah cukup kok, lagi pula ehem bangat rasanya. Lain jika ingin dibumbui lebih terserah pada selera dan kantong masing-masing.
Cara pembuatan : buah semua diolah menjadi potongan kecil sesuai selera dan kebutuhan pisahkan pada wadah tersendiri. Lanjutkan dengan menuang susu sesuai selera ke dalam wadah yang telah disediakan. Dilanjutkan dengan menuang lagi Sprite sesuai selera pada wadah bersamaan dengan susu. Terserah ingin melebihkan rasa susunya, berarti susu pun dilebihkan kalau ingin melebihkan rasa Sprite maka sprite pun harus dilebihkan. Sesudah itu potongan atau butiran buah yang telah disiapkan tersendri sebelumnya dimasukkan ke dalam campuran susu dan sprite kemudian diratakan campurannya. Setelah itu masukanlah es batu secukupnya tunggu beberapa menit dan selanjutnya siap pula dinikmati bersama keluarga saat berbuka nantinya.
Demikian sedikit berbagi pengalaman membuat es buah sprite susu semoga saja dapat memberi kenikmatan tersendiri bagi siapa saja yang ingin mencobanya terutama mencobanya saat berbuka puasa bersama keluarga. Dijamin bakal kurang atau bakal minta ditambahin terus, bahkan yakin nantinya bakalan cenderung berbuka selalu dengan es buah Versi Nikmat Jujur dan jujur juga sih Nikmatnya bakalan bikin ketagihan terus berbuka Puasa dengan Es Buah Sprite  Susu bersama keluarga ….akhirnya selamat mencoba dan selamat berbuka puasa bersama keluarga. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H