Mohon tunggu...
Niken Ayuk Riantika
Niken Ayuk Riantika Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN Tematik UM 2021

Publikasi Artikel

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Seminar Peningkatan Ekonomi Desa Melalui Pemasaran Online bagi UMKM Desa Sambigede

8 April 2021   00:22 Diperbarui: 8 April 2021   00:29 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan Seminar Pemasaran Online sebagai Usaha untuk meningkatkan Perekonomian Desa Sambigede ini merupakan salah satu program kerja dari Mahasiswa KKN Tematik tahun 2021 Universitas Negeri Malang. 

Tujuan dari kegiatan seminar ini untuk mewujudkan tridarma perguruan tinggi salah satunya ialah melaksanakan pengabdian kepada masyarakat. Pelakasanaan pengabdian masyarakat adalah salah satu cara untuk menstransfer ilmu dari perguruan tinggi dimasyarakat dalam bidang ekonomi.

Seminar ini dilaksanakan di Balai Desa Sambigede Kecamatan Sumberpucung Kabupate Malang. Tim pengabdian Masyarakat Universitas Negeri Malang memilih Desa Sambigede dikarenakan desa membutuhkan edukasi dalam memasarkan produk makanan khas dengan menggunakan media sosial yang biasa digunakan oleh masyarakat umum.

Salah satu produk makanan tersebut adalah Rengginang. Hampir 70% warga Desa Sambigede merupakan produsen rengginang. Sehingga tim pengabdian masayarakat mengadakan seminar untuk memasarkan produk olahan khas Desa Sambigede untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Kegiatan Seminar ini berkolaborasi dengan Mahasiswa Teknik Elektro yang sedang melaksanakan KKN(Kuliah Kerja Nyata) di Desa Sambigede. Pada seminar ini memberikan pengetahuan dari beberapa pemateri yang menyampaikan dan membimbing pada saat seminar, materi yang pertama disampaikan oleh Bapak Dany Ajar Baskoro, M.Pd yakni Market Place dan Sosial Media, Materi yang Kedua disampaikan oleh Bapak Dadang Firmansyah yakni Pembemangan Pariwisata Dunia dan Canva, dan materi ketiga disampaikan oleh Bapak Andro Agil Nur Rakhmad, S.E.I.,M.E yakni Perdagangan Elektronik dan Bagaimana Mendesain Produk. Kegiatan seminar ini dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2021.

Peserta pada kegiatan Semiar ini Bapak Ibu Pelaku UMKM Desa Sambigede yang sangat antusias dan semangat mengikuti kegiatan seminat maksimal. Tujuan diadakan kegiatan seminar ini adalah memberikan edukasi terkait dengan market place dan sosial media. Dengan adanya kegiatan ini para pengusaha UMKM Desa Sambigede diharapkan mampu memasarkan produk secara online sehingga tidak perlu membutuhkan banyak tenaga dan waktu untuk memasarkan produk tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun