Mohon tunggu...
Niala cita
Niala cita Mohon Tunggu... Asisten Rumah Tangga - INFJ

Perempuan yang hobi mengamati sekitar, suka bercerita dan mendengarkan.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Keriuhan Pagi

30 September 2024   08:08 Diperbarui: 30 September 2024   08:12 27
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Hari ini aku mengantar anak pertamaku ke sekolah. Biasanya itu tugas suami tapi berhubung dia harus ada di kantor lebih pagi jadi aku yang harus melakukan tugas ini.

Pagi hari di hari Senin, jalanan ramai. Hilir mudik orang memakai kendaraan roda dua. Ada yang sendiri , ada yang berdua bahkan bertiga. Bisanya pagi begini polisi pun enggan menilang warga.

Anak-anak semangat berangkat ke sekolah untuk menimba ilmu agar masa depan lebih cerah. Ada yang diantar orangtuanya saat ada yang sudah bisa pergi sendiri membawa kendaraan bermotor, ada juga yang nebeng karena searah.

Para lelaki dan perempuan dewasa pun tak kalah gesitnya melaju di jalanan. Mengejar waktu jangan sampai terlambat masuk kantor. Mencari rupiah hanya sekedar cukup makan dan sedikit kesenangan.

Semua orang dijalan punya tujuan masing-masing. Hidup terus berjalan dan hanya ini yang bisa mereka lakukan, menjalani hidup, melanjutkan hidup. Berharap kesehatan tetap terus terjaga. Berharap keberuntungan akan tetap memihak mereka.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun