Kyai Aa Muchyar Pimpin Do'a Bersama Yatim dan Dhuafa
JAKARTA - Lembaga Sosialisasi Indonesia Garda Anak Bangsa (SIGAB) belum lama ini telah melakukan rangkaian giat Santunan Yatim dan Dhuafa, bertempat di Jalan Utama Sakti 5, Jelambar, Jakarta Barat, Sabtu (17/12/2022) sekira pukul 15.30 WIB.
Ketua Umum SIGAB, Bunayah menyampaikan, bahwa santunan yatim dan dhuafa kali ini terlaksana atas kerjasama dengan minuman herbal teh pala yang di produksi Melati Snack dari Majalengka Jawa Barat.
"Alhamdulillah, dikesempatan yang baik ini, kami SIGAB bersama minuman herbal teh pala dapat melaksanakan santunan yatim dan dhuafa, semoga ada keberkahan dalam kegiatan ini," ujar Ketua Umum SIGB Bunayah.
Bunayah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat, khususnya para pembeli minuman herbal teh pala yang dipasarkan oleh SIGAB, "Insya Allah kedepan, dari hasil penjualan teh pala akan kembali dilakukan giat santunan kembali, maupun giat sosial lainnya," ungkapnya.
Ditempat sama, Sekjend DPP SIGAB Heri Bungsu Al Bantani menjelaskan, bahwa pemberian santunan ini menjadi wujud syukur atas segala pencapaian yang telah dilakukan SIGAB dalan melakukan pemasaran maupun penjualan minuman herbal teh pala.
Heri juga mengatakan, bahwa santunan anak yatim dan dhuafa yang dilakukan selaim wujud dari komitmen SIGAB untuk secara konsisten hadir memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat, terutama dikondisi seperti saat ini.
"Sebagai organisasi yang independen, SIGAB dituntut memiliki keluwesan, adaptif serta inovatif dengan menjadi jembatan bagi seluruh pemangku kepentingan, baik mitra pemerintah, maupun masyarakat umum," terangnya.
Rangkaian santunan yatim dan dhuafa selain dihadiri puluhan anak yatim juga dihadiri beberapa personil SIGAB, diantaranya, Fajar, Oji, Mona, Isna dan personil lainnya, hadir pula pendiri SIGAB, Haji Muhammad Tata.