Mohon tunggu...
GoDok Indonesia
GoDok Indonesia Mohon Tunggu... Editor -

Aplikasi kesehatan yang menyajikan layanan Tanya Dokter Gratis dan Ragam Artikel seputar kesehatan, gaya hidup, keluarga hingga ragam penyakit

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Waktu Paling Tepat Menikmati Secangkir Kopi

26 Januari 2017   14:00 Diperbarui: 17 Maret 2017   22:00 786
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
coffee.blackmanthing.com

Termasuk dalam tipe manakah Anda,  gemar meminum kopi di pagi hari sebelum beraktivitas atau memilih menikmati secangkir kopi di malam hari agar tetap terjaga? Berkaca dari 2 kebiasaan di atas, sebenarnya kapankah waktu yang tepat untuk menikmati kopi agar tidak berdampak buruk bagi kesehatan.

Tapi tahukah Anda? Steven Miller Ph.D. dari Uniformed Services University Health Sciences di Bethesda mengatakan bahwa kebiasaaan meminum kopi antara pukul 8-9 pagi tidak akan meningkatkan semangat di pagi hari. Selain itu, meskipun meminum kopi di malam hari mampu membuat Anda terjaga, tapi hal ini justru mengganggu jam biologis tubuh. Loh, kok bisa? Ini dia penjelasannya!

Jam biologis merupakan aspek penting karena berfungsi untuk mengatur siklus tubuh. Faktanya, meminum kopi di malam hari akan mengganggu jam biologis tubuh karena kafein yang terkandung dalam kopi dapat membuat Anda terjaga lebih lama. Hasilnya? Jadwal produksi beberapa jenis hormon yang bermanfaat bagi tubuh akan terganggu karena waktu dan durasi tidur yang berubah.

Lalu, bagaimana dengan meminum kopi di pagi hari? Selain berfungsi untuk mengatur jadwal tubuh, jam biologis juga turut memicu pelepasan beberapa jenis hormon, salah satunya kortisol. Hormon ini dihasilkan paling banyak pada pukul 8-9 pagi, karena itulah pada rentang waktu tersebut perhatian dan kesigapan Anda sedang dalam puncaknya. Jadi, meminum kopi tidak akan memberikan manfaat besar dalam meningkatkan kewaspadaan dan kesigapan tubuh memang sudah diatur untuk lebih bertenaga pada jam tersebut.

Mengonsumsi kafein terlalu sering di pagi hari membuat tubuh belajar bahwa hormon kartisol akan muncul dari sumber lain, yaitu kafein. Hasilnya, ketika konsumsi kopi dikurangi di pagi hari, Anda akan merasa lelah dan tidak bersemangat lebih dari biasanya.

Solusinya, minum kopi di waktu yang tepat yaitu ketika produksi hormon kortisol menurun, yaitu pada pukul 9.30-11.30 siang dan pukul 13.30-17.00 sore. Hindari konsumsi kafein berlebih di luar waktu tersebut karena bukannya bermanfaat bagi tubuh, justru akan mengganggu jam biologis. Ngomong-ngomong apa jenis kopi favorit Anda?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun