6. PCOS
Seperti yang telah Anda ketahui, PCOS -atau yang dikenal juga dengan istilah sindrom polikistik ovarium- mengacu pada kondisi di mana fungsi ovarium wanita mengalami gangguan. Selain ditandai dengan kesulitan untuk hamil, PCOS juga kerap memicu timbulnya beberapa gejala khas, seperti jumlah hormon androgen dan tumbuhnya kista dalam rahim.
7. Gangguan kelenjar tiroid
Gangguan kelenjar tiroid -hipotiroidisme atau hipertiroidisme- memang sudah dikenal sejak lama sebagai salah satu penyebab ketidaksuburan wanita. Bagaimana tidak! Fungsi dan kerja kelenjar tiroid yang terganggu nyatanya dapat mempengaruhi keseimbangan hormon dalam tubuh wanita -termasuk jumlah hormon estrogen.
8. Gaya hidup yang tidak sehat
Nyatanya, kebiasaan merokok, minum miras, dan mengonsumsi makanan tinggi lemak terbukti dapat memengaruhi kualitas sel telur wanita sekaligus menurunkan tingkat kesuburan organ reproduksi.
Itu tadi beberapa penyebab susah hamil yang harus Anda ketahui. Waspada! Jika Anda dan pasangan tidak kunjung dikaruniai momongan, maka segera konsultasikan hal ini ke dokter. Karena bisa jadi, Anda menderita salah satu kondisi di atas. Semoga bermanfaat!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H