Madame Gie merupakan salah satu brand kosmetik lokal milik artis Giselle Anastasya.
Brand kosmetik Madame Gie sebenarnya sudah lama meramaikan pilihan produk kosemetik lokal dengan harga terjangkau dan merakyat. Merek kosmetik yang satu ini tentu sudah tak asing di telinga kaum wanita.
Belum lama ini, kabar kurang sedap datang dari kosmetik lokal tersebut. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis daftar produk kosmetik yang mengandung bahan berbahaya.
Berikut ketiga produk Madame Gie yang ditemukan berbahaya.
Merespons hal ini, pemilik Madame Gie, Gisella Anastasia akhirnya angkat bicara.
Gisella Anastasia sampaikan klarifikasi dan permintaan maaf atas 3 produk Madame Gie yang ditarik BPOM
"Memang ditemukan ada kosmetika dari 3 SKU (Stock Keeping Unit) Madame Gie yang mengandung bahan dilarang dan sudah ditindaklanjuti dengan adanya sanksi administrasi. Salah satunya berupa penarikan dan pemusnahan pada seluruh batch barang tersebut," ujar Gisella Anastasia.
Gisella Anastasia memastikan bahwa seluruh produk Madame Gie yang terdeteksi bahan berbahaya yang dimaksudkan oleh BPOM RI sudah ditarik dari peredaran dan dimusnahkan pada awal Agustus 2022.
Bahkan, Gisella Anastasia mengungkapkan bahwa proses penghangusan produk tersebut sudah disaksikan oleh pihak BPOM RI. Tindakan itu juga sudah direspons kembali oleh pihak BPOM RI, yang menyatakan bahwa kasus telah ditindaklanjuti.
Dalam kesempatan itu, Gisella Anastasia memohon maaf karena menimbulkan keresahan terutama pada pengguna Madame Gie yang cukup banyak. Ia juga menyatakan bahwa sejak awal terbentuk, Madame Gie sangat menjunjung tinggi keamanan produknya.
"Dari awal kami sudah sangat memperhatikan detail banget untuk perizinan. Kita sudah daftarkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dari tahun 2018," kata ibu satu anak itu.
Lebih lanjut, Gisel menjelaskan bahwa temuan produk yang berbahaya hanya produk Madame Gie Blush On Sweet Cheek nomor 03 dan Madame Gie Nail Shell nomor 10 dan 14. Produk lain dari Madame Gie lainnya aman.
Gisella Anastasia menyarankan agar masyarakat tidak panik atas temuan tiga produk itu.
Jadi untuk klarifikasi lagi, semua barang Madame Gie sebenarnya sudah mempunyai izin edar dari BPOM dengan total lebih dari 900 SKU sudah terdaftar. Bisa dicek di website BPOM. Dengan adanya kejadian ini, kami mohon maaf untuk kedepannya, beritikad untuk lebih baik lagi,"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H