Kesimpulannya: semua urusan dilimpahkan kepada bukan ahlinya. Seperti yang disampaikan Rasulullah, "Tunggulah hari kiamat".
Ketika satu negara dipimpin oleh orang yang bukan ahlinya, tunggulah hari kiamat. Itu berarti tanda-tanda kiamat sudah terlihat. Konteksnya tidak hanya terjadi di negara Arab, tapi juga di negara lainnya. Yang lebih mengutamakan kepentingan pribadi dan keluarganya, tetapi tidak kepada rakyatnya.
Tanda kiamat lainnya, kelak di akhir zaman yang akan menduduki kursi kepemimpinan bukan dari kalangan para ulama, ahli fikih atau orang-orang yang memiliki bekal ilmu agama, tetapi kalangan kaum munafik.
"Dari Ibnu Mas'ud ra berkata: Rasulullah  bersabda: Tidak akan terjadi hari kiamat hingga orang-orang munafik diangkat menjadi pemimpin pada setiap kabilah. Oleh karena itu, aku lebih menginginkan kematian sebelum waktu itu tiba." (HR: Thabrn dan Musnad al-Bazzr)
Semoga memberikan manfaat dan kita terlindung dari orang-orang ruwaibidhah. Semoga Allah juga memberikan kita kekuatan dalam menghadapi situasi seperti ini. Semoga bermanfaat.
Wallahu 'alam bisshowab
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H