Makanya anak-anak saya senang ketika saya mendapatkan sekeranjang buah. "Wow buah? Ini yang aku suka," kata si kecil tersenyum lebar sambil "ngetake-in" buah anggur dan pir. Kakak-kakaknya juga tidak mau kalah.
Dalam "surat cinta" dari relasi saya, dikatakan dalam proses beradaptasi dengan kebiasaan baru saat ini, ia sangat mengerti betapa pentingnya untuk tetap memberikan perhatian terhadap kecukupan asupan nutrisi dan vitamin, terutama di tengah situasi pandemi.
"Untuk itu, dengan senang hati kami kirimkan paket buah-buahan yang dapat dikonsumsi oleh Anda bersama keluarga dalam memenuhi kebutuhan nutrisi dan vitamin. Semoga bermanfaat, tetap jaga kesehatan serta kebugaran. Salam untuk keluarga dan tetap semangat!" tulis Andam Dewi Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia.
Jelas, paket buah-buahan itu bermanfaat banget buat saya dan keluarga. Terlebih di masa pandemi Covid-19 sekarang ini. WHO saja "mewajibkan" masyarakat mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin C dan E. Tidak perlu banyak. Yang penting rutin setiap hari.
Karena yang saya ketahui, rutin mengonsumsi buah dan sayur bagus untuk meningkatkan daya tahan tubuh (imun tubuh). Daya tahan tubuh penting untuk memerangi segala virus, termasuk virus Corona.
Vitamin C bisa didapatkan dari buah pepaya, jeruk, jambu biji, dan banyak lagi. Sementara itu, vitamin E bisa didapatkan dari produk sayuran seperti tauge, wortel, bayam, lobak hijau, dan brokoli.
Vitamin C juga punya kemampuan untuk memperbaiki sistem kerja paru-paru. Sesuatu yang penting di saat pandemi ini bukan?Terlebih Covid-19 cendrung menyerang saluran pernapasan dan paru-paru.
Bagaimana, penting kan makan buah? Jadi, sudahkah teman-teman makan buah hari ini? Sepotong juga cukup kok. Ok? Siplah.
*Terima kasih Mbak Andam Dewi, Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia atas kiriman buahnya. Terima kasih juga kepada Mbak Intan Pratiwi, Corporate Communication Manager Herbalife Nutrition Indonesia atas segala perhatiannya.
Peluk hangat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H