Pengabdian kepada Masyarakat oleh mahasiswa merupakan kegiatan pendampingan dan pelayanan mahasiswa untuk pengembangan dan pemberdayaan masyarakat dalam menerapkan aplikasi, desain, teknologi atau perubahan sosial ke arah yang lebih baik.
Mahasiswa sebagai kaum akademisi dan berintelektual tinggi memiliki peran penting dan strategis dalam masyarakat yaitu mentransfer, mentransformasikan, dan mengaplikasikan ilmu pengetahuan dari dalam kampus kepada masyarakat. Dan sebagai mahasiswa yang menjunjung tinggi nili-nilai moral islami, harus peka terhadap masyarakat seperti yang di lakukan oleh mahasiswa dan mahasiswi Manajemen pendidikan Islam. Universitas Pamulang. Dengan sasaran masyarakat yang mereka pilih adalah Pondok pesantren.
Ada beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari pengabdian masyarakat, seperti memperluas jaringan bagi Mahasiswa, melatih menggunakan ilmu yang didapatkan dibangku perkuliahan, hingga mencetak tinta biru jasa Mahasiswa di lingkungan masyarakat. Harapannya, Mahasiswa Pendidikan Manajemen Islam UNPAM memiliki hasrat yang kuat untuk langsung terjun ditengah-tengah masyarakat sebagai agent of exchange.Â
program kegiatan semacam ini bisa di katakan masih baru. Akan tetapi, animo masyarakat sangat tinggi. Ungkap ustz. Mukhlisin. Selaku kaprodi.
Mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam. UNPAM, melakasnankan kegiatan PKM di Pondok pesantren Annur. Jln warga bersukur Rt02/06 Kp, Poncol. Desa babakan. Kec: Ciseeng. Acara yang bertajuk 'Membangun Kepemimpinan Era Gen Z' ini tentu menuai banyak manfaat bagi peserta didik tingkat Madrasah Aliyah yang diikutsertakan dalam program acara. Seperti; Kesempatan untuk saling memberi feedback, Belajar secara praktikal, Menanamkan growth mindset, Tunjukkan value dan kejujuran dalam peran organisasi, serta Menanamkan sense of belonging.
Wajah-wajah ceria dan penuh semangat tergambar dari para siswa siswi kelas 12. Antusiasme dan keceriaan mewarnai senyum mereka ketika mendapatkan hadiah-hadiah kecil dari para mahasiswa.
Tidak hanya itu sejumlah hadiah dan cendra mata sebagai ungkapan rasa terimakasih atas silaturahmai yang terjalin di berikan secara simbolis oleh Ustadz Mukhlisin, kepada pihak pondok pesantren Annur yang di wakili olah Ustadz Ahmad Sa'arih.
"Saya sangat senang dengan acara PKM ini. karena memiliki ilmu dan pengalaman baru. Berinteraksi dengan lapisan masyarakat dari berbagai kalangan dan karakter." Ungkap Nanda, Mahasiswi Ilmu Pendidikan Islam Universitas Pamulang, semester 5.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H