Wanita adalah makhluk sempurna yang tercipta dengan ragam isi kepala luar biasa. Tidak hanya sebagai pelengkap ataupun pendamping, keelokan cara berfikir, berkeputusan dan berkepemimpinan nya merupakan anugerah yang tidak dapat ditebak, dan itu semua merupakan paket lengkap untuk mencapai kata sukses.Â
Untuk itu, Globe Asia menganugerahi 99 Most Powerful Woman sebagai buah persembahan kepada para maha perempuan istimewa.
Ke 99 nya terdiri dari ragam disiplin, latar belakang, serta aneka raihan prestasi gemilang yang telah ditoreh oleh masing-masing. Semua terkurasi dengan baik, tolak ukurnya jelas dari kemampuan memimpin dan suksesi yang telah diraih. Para wanita terpilih juga tentunya memiliki paras cantik yang dianugerahi Sang Pencipta.
Globe Asia di tahun 2016 memilih 99 perempuan-perempuan istimewa asal Nusantara yang berhasil memberi pengaruh positif terhadap bangsa maupun generasi selanjutnya.Â
Mereka sukses di dalam bidangnya masing-masing, dan terbukti berkat dari kekonsistenannya, buah dari apa yang ke 99 wanita itu lalukan, membuat berbagai bidang di dalam elemen-elemen industri kreatif maupun usaha di negeri ini menjadi semakin maju sekaligus berkembang.
Tience Sumartini, Khofifah Indar Parawangsa, Susi Pudjiastuti, Â Rini Soemarno, Puan Maharani, Tri Rismaharini, Puan Maharani adalah beberapa di antaranya.Â
Ibu Tience Sumartini sebagai tokoh kedirgantaraan, dan nama-nama di atas barusan selain dia yang mewakili bidang politik, adalah contoh kongkrit bahwa sukses itu berawal dari kerja keras yang dimulai dari nol, kemudian pengabdian, dan disiplin yang tinggi untuk bisa meraih sukses yang bermanfaat bagi masyarakat maupun nusa bangsa.
Selain dari ranah politik, ada juga terpilih dari ranah Perfilman. Seperti produser kondang dengan aneka karya layar lebar kelas dunia dan menginspirasi.Â
Adalah Mira Lesmana, alumnus Institut Kesenian Jakarta tersebut telah berkiprah sejak 1985. Beberapa karya terkenalnya seperti Petualangan Sherina dan Laskar Pelangi adalah buah cinta dan dedikasi tingginya pada dunia perfilman tanah air.
Di 2017 Globe Asia lagi-lagi memberi penghargaan tinggi ke 99 nama-nama perempuan cerdas penuh prestasi negeri ini. Kali ini latar belakangnya semakin beragam.Â
Sebut saja penyanyi perempuan terbaik di Indonesia, yakni Raisa. Lalu jurnalis wanita yang semangat untuk menguak kebenaran serta asupan berita-berita bergizi nya tidak pernah padam, yaitu Najwa Shihab. Kemudian Liliana Tanoesodibjo, yang merupakan komisaris utama dari RCTI dan juga founder dari Miss Indonesia Foundation.