Mohon tunggu...
Andi Gunawan
Andi Gunawan Mohon Tunggu... lainnya -

Anak Indonesia dan Tukang Cerita. Untuk kalimat pendek, colek saya di @ndigun

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Balada Pohon Mangga

19 September 2012   11:46 Diperbarui: 25 Juni 2015   00:14 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tell me his name I want to knowThe way he looks and where you goI need to see his face, I need to understandWhy you and I came to an end*

Aku tahu apa yang terjadi. Pada mulanya, namaku yang selalu kausebut-sebut saat malam mulai tinggi tapi kantuk belum juga menggantung di matamu. Pada mulanya, potretku yang selalu kautatap lekat-lekat saat kerinduan bertamu ke dadamu sebab hujan deras sekali; jalanan macet sekali; atau pekerjaan banyak sekali mengurungku di kantor. Pada mulanya, akulah tujuan pulangmu setelah berpergian ke mana saja: ke taman kota, ke kampung halaman, ke tempat-tempat asing yang membuatmu penasaran.

Aku tahu, seseorang telah membuatmu begitu penasaran.

Siapa namanya?

Tell me again I want to hearWho broke my faith in all these yearsWho lays with you at night while I'm here all aloneRemembering when I was your own

Aku tahu apa yang terjadi. Hari itu, telingamu merapat sedikit demi sedikit sebab mereka mesti membagi dengar kalimatku dan kalimatnya. Hari itu, kedua bibirmu lebih sering mengatup untuk bibirku sebab mereka butuh istirahat; sebab ada bibir lain yang menunggunya mekar entah di mana. Hari itu, matamu mejadi bohlam remang sebab aliran listrik dari mataku melemah; sebab mereka telah menemukan pembangkit listrik yang lain: matanya. Hari itu, aku harus bersiap menjadi pohon mangga yang buahnya begitu menggoda tetangga untuk dipetik.

Kamu telah dipetik dari dadaku yang kemarau.

Siapa namanya?

I let you go, I let you flyWhy do I keep on asking why? I let you goNow that I found a way to keep somehowMore than a broken vow

Aku tahu apa yang terjadi. Hari ini, aku menjadi murid yang berhenti bertanya mengapa kepada ibu guru sebab jawaban dari segalanya telah bermukim di hatiku; sebab jawaban tak melulu bisa mengubah sejarah; sebab jawaban tak akan mengembalikan mangga ke pohonnya. Hari ini, kau menjadi layang-layang dan dialah pengendali benangnya sebab keseimbanganku telah patah; sebab angin di atas kepalaku telah jadi angan dan tak bisa menyulap dirinya sendiri menjadi ingin.

Hari ini, aku masih menjadi pohon mangga yang ingin sekali dengan tabah memeluk tubuhnya sendiri di tengah ladang kering sembari menunggu musafir datang dan berbaik hati menyiramiku seember air lalu bertanya: siapa namamu?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun