Siapa disini yang tidak tahu es teh? Minuman sederhana, yang telah menemani kita di setiap momen, mulai dari teman makan siang sampai dengan acara keluarga. Kini, dengan sentuhan berbagai inovasi, es teh hadir dalam ukuran jumbo yang tidak hanya memuaskan dahaga tetapi juga menonjolkan kekayaan rasa teh lokal. Â Sejak dahulu, teh telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari tradisi masyarakat Indonesia. Dari kebun teh yang tersebar diberbagai daerah seperti di Jawa Barat hingga Sumatera, daun teh Indonesia terkenal dengan kualitasnya yang tinggi dan cita rasanya yang khas.
 Pentatea hadir dari kecintaan kami pada tradisi minum teh yang sangat akrab di tengah masyarakat Indonesia. Dengan visi mempromosikan hasil bumi lokal dan memberdayakan petani the. Penyajian pentatea dengan ukuran besar, menciptakan pengalaman baru yang menyenangkan, terutama ketika dinikmati bersama teman atau keluarga. Ini bukan sekadar minuman, melainkan simbol kebersamaan dan kebahagiaan sederhana.
 Pentatea bukan hanya sekedar menyediakan ukurannya yang besar. Produk ini juga mengusung nilai kelokalan yang kuat, mulai dari bahan bakunya hingga konsep penyajiannya. Pentatea menggunakan bahan baku berkualitas, yaitu teh tubruk khas dari Indonesia dengan menggunakan pemanis alami yang berasal dari tebu pilihan, yang menjadikan Pentatea menjadi minuman teh yang memberikan rasa autentik yang lekat dengan tradisi Indonesia. Cita Rasa Autentik ini dibuat dengan campuran khas yang mempertahankan rasa alami dan segar.
 Dengan Pentatea, bukan hanya sekedar menikmati kesegaran teh yang berkualitas, tetapi juga menjadi bagian dari Upaya untuk melestarikan budaya serta memberdayakan hasil bumi dari petani lokal. Mari kita rayakan setiap momen dengan Pentatea, segelas tradisi yang diracik khusus untuk menemani kebersamaan. Pentatea adalah bukti bahwa tradisi dan inovasi dapat berpadu sempurna dalam sebuah produk yang mencerminkan jiwa Indonesia. Jadi, tunggu apa lagi? Segera nikmati Pentatea, dan jadikan setiap tegukan sebagai pengingat akan keindahan budaya lokal yang kita miliki bersama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H