Mohon tunggu...
Natara
Natara Mohon Tunggu... Blogger - Blogger

Lifestyle blogger

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Siap "Tersentil" di Film Bunda, Cinta 2 Kodi

11 Februari 2018   09:06 Diperbarui: 11 Februari 2018   09:57 733
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menjadi seorang ibu bukanlah pekerjaan yang mudah, terlebih lagi jika terpaksa harus disandingkan dengan profesi sebagai wanita karir atau pengusaha. Ada tekanan besar yang seringkali harus dilalui, dan pada akhirnya akan terlampiaskan ke'orang rumah'. Fenomena tersebut agaknya memang sudah menjadi hal yang lumrah di perkotaan besar.

Permasalahan semacam inilah yang aku dapatkan di Film bertajuk Bunda : Cinta 2 Kodi yang pada tanggal 8 Februari 2018 lalu aku tonton di XXI Grand Mall Bekasi. Film yang diproduseri oleh Rendy Saputra tersebut memang sudah aku tunggu tunggu penayangannya, karena tema yang diangkat memang amat dekat dengan keseharianku. Sebenarnya, jauh sebelum film ini tayang untuk umum di seluruh bioskop, aku sudah mendapat undangan screening nya, tapi karena satu dan lain hal, aku terpaksa harus bersabar menonton nya di hari pertama penyangan saja.

Film yang disutradarai oleh duo sutradara Ali Eunoia dan Bobby Prasetyo ini mengisahkan kisah nyata perjuangan seorang Ika Kartika selaku pemilik Brand busana muslim anak Keke dalam membesarkan usaha nya. Ada banyak tantangan yang terpaksa harus dilalui oleh Tika, begitu sapaan akrab nya, untuk mewujudkan impian mengembangkan usaha tersebut, termasuk dari keluarga yang ia cintai.

Tekanan menjalani profesi sebagai seorang ibu, Istri dan pengusaha seringkali membuat Tika menjadi berubah. Niat awal tika membantu keluarga justru menjadi bumerang baginya, hingga pada akhirnya ia sampai pada persimpangan jalan kehiduan yang harus ia pilih. Keluarga atau usaha nya...

Selain tema dan alur nya yang amat menarik perhatian, Film ini juga bertabur bintang ternama Indonesia, seperti Acha Septriasa yang berperan sebagai Tika, Ario Bayu sebagai Ayah Fahrul, serta sederet pemeran pembantu yang tak kalah memukau seperti Wulan Guritno, Inggrid Widjanarko, Tri Yudiman, Budi Dalton, Arina Hasiko, Asahy Mindhisya, Shaquilla, Nugraha, Sheila Dara Aisha, Ryma Gembala, Mumuk Gomez dan Angie Ang.

Sepanjang penayangan film yang juga diangkat dari novel karya Asma Nadia dengan judul yang sama tersebut, emosiku sukses dibuat campur aduk. Ada perasaan 'tersentil', terharu, sampai ingin cepat pulang dan meminta maaf pada ketiga anakku dirumah. Ya... Aku akui dirumah aku juga sering 'menjadi Tika' jika sedang dikejar deadline tulisan.Dan setelah menonton film ini aku sadar, Mimpi ku tidak seharunya mengorbankan mereka yang aku cintai... Aku mulai berjanji pada diriku sendiri untuk bisa mengatur waktu antara menulis dan keluarga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun