Ibu   : Kaya itu adalah saat kita merasa berkecukupan senantiasa. Kaya itu adalah saat kita mau memberi kepada orang lain bukan karena kita berlebih. Tapi karena kita tahu rasa tidak memiliki dan berkekurangan. Kaya adalah saat yang keluar dari mulut kita senantiasa berupa ucapan syukur dan puji-pujian, bukan keluhan atau hinaan. Kaya adalah saat kita tidak pernah merasa takut di dalam hidup ini karena kita tahu bahwa Tuhan kita selalu ada untuk kita dan selalu siap membela dan melindungi kita.Kaya adalah saat kita tahu bagaimana menghargai orang lain selain kita. Dan kaya adalah saat kita mengetahui bahwa kita memiliki Tuhan di dalam hati kita dan Tuhan mencintai kita sepenuhnya. Kehidupan itu tidak lekat dari perasaan dan keinginan. Kehidupan itutidak lepas dari manusia lain dan alam. Kehidupan itu sepenuhnya milik Tuhan yang dipinjamkan kepada kita untuk dinikmati dan dipergunakan sebaik mungkin.
Anak : Ibu merasa kaya gak?
Ibu   : Aku merasa sangat kaya, Nak
Anak : Kok bisa?
Ibu   : Karena aku punya anak yang luar biasa sepertimu, teman - teman yang ,menyayangiku dan Tuhan yang selalu ada untukku.Â
Anak : Ah Ibu ... *tersenyum dan merangkul sang Ibu*
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H