gong xi fa cai, Perayaan tahun baru China (Imlek) dinegara islam juga tak kalah meriahnya, memang kalau dilihat suasana jalanan akan tampak biasa karena tidak ada hiasan lampu-lampu lampion seperti dinegara-negara lain.Di negara Brunei etnis China merayakannya dengan Rumah Terbuka satu hari (Open House) seperti orang islam menyambut HR Idul Fitri. Tahun baru china tidak lepas dari tarian tradisional, yaitu tarian baronsai, yaa kalau kita lihat film-film kungfu jet li, dengan tarian baronsainya yang begitu lincah melompat dari satu tiang ketiang lain bertarung berebut sayur sawi yang digantung di tiang yang paling tinggi, mata kita tak berkedip sambil mulut melongo pertunjukan yang sangat menghiburkan sekaligus menegangkan. ahh tapi itukan film, banyak trik dan tipuan kamera. Di Chung Hwa Middle School Negara Brunei Darussalam, dalam rangka Menyambut Chinese New Year juga tidak mau kalah dengan Jet Li, mereka juga punya persiapan dan latihan Lion Dance ini, walaupun tak sehebat Jet li dalam film, tapi mereka bersungguh-sungguh dalam latihan agar semua berjalan dengan lancar dan sempurna disaat pertunjukan untuk menghiburkan murid-murid dan ibu-bapak pada tanggal 23 Jan 2012. Nanti kita lihat saja seberapa kehebatan mereka pada saat pertunjukan. video latihan baronsai CHMS, Wallahualam bisawab
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H