Mohon tunggu...
Anna Muthoharoh
Anna Muthoharoh Mohon Tunggu... -

hidup tak semudah membalikan telapak tangan, syukuri dan nikmati karena Allah selalu memberika yang terbaik untuk hambanya yang bertawakal

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Guru Harus Kreatif

12 Februari 2015   18:19 Diperbarui: 17 Juni 2015   11:20 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Menjadi guru memang tidaklah mudah. Banyak sekali kesulitan-kesulitan yang dihadapi, baik teknis maupun non-teknis. Salah satunya ialah kesulitan dalam mengella kelas.

Murid-murid di dalam kelas memiliki karakterisktik yang beraneka ragam. Ada yang pendiam, hiperaktif, malas, cerewet, pintar, dll. Banyaknya karakter pada anak ini, guru mau tidak mau harus memiliki keahlian dalam mengelola kelas yang baik. Bagaimana mengatur agar pembelajaran tetap berlangsung dan tujuan pembelajaran dapat tercapai.

Kendala-kendala yang biasa dihadapi, antara lain:

1. 1. Kesulitan menghidupkan suasana kelas

Awal mula pembelajaran bagi guru pemula, bisa menjadi sebuah tantangan yang berat. Mengapa? Suasana awal pembelajaran akan mempengaruhi kelanjutan proses pembelajaran. Guru harus memiliki inovasi untuk menghidupkan suasana kelas yang menyenangkan, sehingga siswa dapat mengikuti pembelajaran dengan baik.

2.2. Siswa yang pasif atau aktif

Saat itulah kemampuan guru benar-benar diuji. Kelas didiami oleh banyak siswa yang beraneka ragam. Ada yang aktif bahkan ada yang pasif. Ketika ada siswa yang aktif dibiarkan saja maka kelas akan kacau, ramai sendiri, dan kegiatan pembelajaran terganggu. Begitu pula jika siswa cenderung pasif, maka suasana kelas menjadi tegang dan membosankan.

Inilah guru harus pandai-pandai mengatur strategi agar kelas menjadi menyenangkan. Terkadang saat guru mengajar ada siswa yang ngomong sendiri, asyik bermain hp, membaca novel, bahkan yang lebih parah adalah tidur di dalam kelas.

Di sini guru dituntut untuk dapat menguasai dan mengelola kelas dengan baik, dengan menciptakan suasana kelas yang menyenangkan. Misalkan, saat pembukaan pembelajaran guru memberikan motivasi-motivasi dan penyemangat pada siswa, guru tidak terlalu serius dalam mengajar tapi tetap disiplin, guru memberikan permainan yang dapat merangsang keaktifan siswa bagi siswa yang pasif, dll.

Bagi guru mengajar adalah seni. Bagaimana ia akan mengelola kelas, strategi apa yang digunakan, metode apa yang tepat dalam pembelajaran. Sehingga guru benar-benar harus kreatif. Dan ternyata menjadi seorang guru tidaklah mudah.

_PROUD OF YOU MY TEACHER_

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun