Di Era yang semakin kompetitif ini, anak muda Indonesia terus menunjukkan inovasi dan semangat tinggi dalam dunia bisnis. Banyak anak muda yang kini berani mengambil langkah besar dengan memulai usaha mereka sendiri atau berkontribusi pada startup yang memberikan dampak sosial dan ekonomi.
Krisna (28), seorang technical leader di sebuah startup teknologi di Jakarta, berbagi pandangannya tentang tantangan dan strategi dalam menjalankan bisnis. Menurutnya, memulai bisnis muda bukan hanya tentang memiliki ide besar tetapi juga fokus pada solusi nyata untuk masalah di masyarakat. Ia menuturkan bahwa langkah awal yang penting adalah menciptakan Minimum Viable Product (MVP) untuk menguji apakah solusi tersebut benar-benar relevan.
“Kami biasanya mulai dengan MVP,” ujar Krisna. “Produk yang dirancang untuk menyelesaikan masalah di masyarakat agar bisa digunakan secara efektif. Banyak teknologi hebat gagal karena tidak menyelesaikan masalah nyata, sehingga akhirnya tidak digunakan.”
Salah satu tantangan terbesar adalah menjaga konsistensi. Krisna menjelaskan bahwa konsistensi adalah kunci, terutama ketika bisnis sedang menghadapi hambatan atau tidak berjalan sesuai rencana. “Lebih baik tetap stabil dalam progres kecil daripada mengejar terlalu tinggi di awal dan akhirnya kehilangan arah,” tambahnya.
Ia juga membahas pentingnya keseimbangan antara kehidupan pribadi dan profesional. Krisna menyarankan untuk membuat daftar tugas yang jelas setiap hari. “Cobalah bikin daftar apa saja yang akan dilakukan besok, mulai dari jam berapa hingga selesai. Dengan begitu, kita tahu batas waktu untuk setiap aktivitas dan bisa menjaga fokus,” jelasnya.
Krisna juga menekankan perlunya memecah masalah besar menjadi bagian-bagian kecil agar lebih mudah diatasi. “Jangan mencoba menyelesaikan semuanya sekaligus, karena itu bisa membuat kita kelelahan. Pecahkan menjadi langkah-langkah kecil yang terukur dan selesaikan satu per satu,” sarannya.
Ia berharap anak muda Indonesia semakin percaya diri dalam memulai bisnis. Menurutnya, kualitas seperti konsistensi, networking, dan fokus pada solusi nyata adalah elemen penting untuk sukses. “Setiap orang memiliki caranya sendiri, tetapi yang terpenting adalah memulai dengan langkah kecil dan terus berkembang dari sana,” tutup Krisna.
Krisna mengingatkan bahwa keberhasilan tidak datang secara instan. Setiap perjalanan memiliki tantangannya sendiri, tetapi dengan semangat untuk terus belajar dan beradaptasi, anak muda Indonesia memiliki potensi besar untuk membawa perubahan positif. Kini, saatnya generasi muda memanfaatkan peluang yang ada dan membangun masa depan yang lebih baik, mulai dari langkah kecil yang diambil hari ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H