Mohon tunggu...
Nailah Salma
Nailah Salma Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Saya memiliki minat dibidang seni dan juga politik

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Banyak dilakukan di US, Nikita Willy melahirkan dengan metode "Water Birth"

9 Januari 2025   14:20 Diperbarui: 9 Januari 2025   14:20 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Putra kedua Nikita Will "Nael Idrisa Diakoseotono" telah lahir pada Minggu 15 Desember 2024. Proses persalinan sang ibu turut menjadi sorotan dikarenakan menggunakan metode yang berbeda dari persalinan pada umumnya. Sang ibu memili metode water birth untuk persalinan kedua nya, berbeda dengan putra sulung nya yang dilahirkan di Los Angeles dengan persalinan biasa beberapa tahun silam. Lalu apasih perbedaan metode "Water Birth" dengan persalinan normal? 

Metode "Water Birth" adalah proses persalinan menggunakan air hangat, metode ini bertujuan membuat otot-otot di tubuh jauh lebih
rileks, sehingga proses persalinan terasa lebih ringan. Sedangkan pada persalinan normal dilakukan di tempat tidur atau ruang bersalin saja. Di beberapa negara maju seperti Eropa Timur, Amerika Serikat dan Australia Metode tersebut sudah menjadi pilihan mereka untuk
menjalani persalinan.


Menurut Dr. Ivan R. Sini, MD, FRANZCOG, GDRM. SpOG, Vice president Director Bundamedik, kelahiran dengan water birth
bukanlah metode yang baru di dunia kebidanan dan kandungan. Metode ini muncul di Rusia tahun 1960-an, yang diperkenalkan oleh
Igor Tjarkovsky. Selanjutnya berkembang di Perancis akhir tahun 60-an, dan Amerika pada tahun 1961.

Di dunia kesehatan, Metode "Water Birth" memiliki banyak manfaat bagi wanita, adapun sebagai berikut :
1. Mengurangi rasa sakit
Menggunakan air hangat membantu melemaskan tot dan meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, air hangat juga bereaksi terhadap vagina, sehingga vagina terbuka lebih besar dan dapat mengurangi rasa sakit serta robekan saat melakukan persalinan.
2. Mengurangi risiko ruptur perineum
Ruptur parineum sering dialami wanita sat melakukan persalinan normal (pervaginam). Kondisi ini ditandai dengan robeknya perineum karna lubang vagina yang tidak meregang cukup lebar.
3. Mengurangi penggunaan epidural anestesi atau obat bius
Saat persalinan normal biasanya akan disuntikkan opioid dan penggunaan epidural atau obat bius untuk mengurangi rasa sakit saat persalnan. Selama berada dibawah pengaruh obat bius, beberapa area dii tubuh akan mengalami mati rasa.

4. Mempermudah Persalinan
Melahirkan di dalam air lebih mudah dalam mengatur posisi yang nyaman dan sang ibu dapat leluasa untuk mengejan, hal ini juga berpengaruh karna penggunaan air hangat yang membuat vagina terbuka lebih lebar. Sehingga bay dapat menemukan jalan keluarnya lebih cepat dan menghemat waktu persalinan.
Itulah beberapa keuntungan yang akan didapatkan jika menjalani persalinan menggunakan metode "Water Birth". WebMD mencatat,
"Biaya yang dikenakan oleh pusat persalinan untuk metode water birth umumnya sekitar 3000-4000 dolar AS atau sekitar Rp 48 juta-Rp 64 juta per kelahiran". Jika anda memiliki budget diatas rata-rata, anda bisa mencoba persalinan dengan metode tersebut. Tetapi perlu diperhatikan bahwa tidak semua orang direkomendasikan melakukan persalinan menggunakan metode "Water Birth". Anda perlu berkonsultasi terhadap dokter terlebih dahulu, jika diperbolehkan anda bisa mempertimbangkan dan mendiskusikan dengan dokter untuk melakukan persalinan menggunakan metode tersebut.

DAFTAR PUSTAKA : 

[1]
Kemenkes RS Sardjito. Tim Kerja Hukum & Humas (2022 Agustus 31)
Melahirkan dengan Metode Water Birth Apakah Aman?. Retrieved from sardjito.co.id: https://sardjito.co.id/2022/08/31/melahirkan-dengan-metode-water-birth-apakah-aman/
[2}
Detik Jatim. Irma Budiarti (2024, Desember 18, 16.55 WIB) , Mengenal Water Birth : Manfaat, Risiko dan Hal yang Perlu Dipertimbangkan. Retrieved from detik.com :
https://www.detik.com/jatim/berita/d-7692668/mengenal-water-birth-manfaat-risiko-dan-hal-yang-perlu-dipertimbangkan.

[3]
Liputan 6. Asnida Riani (2024, Desember 24, 04.01 WIB) , Nikita Willy Melahirkan Anak Kedua dengan Metode Water Birth, Apa itu?.
Retrieved from liputan 6.com :
https://www.liputan6.com/lifestyle/read/5841008/nikita-willy-melahirkan-anak-kedua-dengan-metode-water-birth-apa-itu

[4]
Halodoc. Redaksi Halodoc (2017 November 24), Melahirkan dalam
Air, Kenali Keuntungan & Risiko Water Birth. Retrieved from halodoc.com: https: //www.halodoc.com/artikel/melahirkan-dalam-air-kenali-keuntungan-dan-risiko-water-birth

[5] 

Suara.com. Yasinta Rahmawati & Shevina P. A. (2022 Juli 11, 16.06
WIB), Beda dengan Persalinan Biasa, Ini Lho Manfaat Water Birth bagi Ibu dan Bayi Baru Lahir!. Retrieved from suara.com :
https://www.suara.com/health/2022/07/11/160639/beda-dengan-persalinan-biasa-ini-Iho-manfaat-water-birth-bagi-ibu-dan-bayi-baru-lahir

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun