Mohon tunggu...
Nagiva Allysa Thetanea
Nagiva Allysa Thetanea Mohon Tunggu... Lainnya - Siswi SMA Citra Berkat

Siswi SMA Citra Berkat

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Bahaya di Balik Jajanan Anak Sekolah

19 Januari 2023   08:16 Diperbarui: 19 Januari 2023   21:22 626
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Dokumen Pribadi

Sudah tidak asing lagi bahwa kita sering menjumpai anak sekolah memakan makanan yang kurang sehat dan kotor. Seperti jajanan di sekitar Sekolah ataupun di Kantin. Bahkan sebagian besar dari mereka sampai rela menghabiskan uang jajan mereka demi jajanan sebagai pengganti sarapan atau makanan berat mereka.

 Tentu, aromanya, bumbunya, sausnya, rasanya dan jajanan yang bervariasi seperti gorengan, minuman es, es sirup sangat menarik perhatian para anak sekolah. Ditambah lagi dengan harganya yang murah sepadan dengan uang jajan mereka yang semakin mendorong mereka untuk membeli jajanan tanpa rasa ragu.

Ternyata, tanpa disadari, anak sekolah seringkali mengalami sakit perut dan gangguan pencernaan. Salah satu faktornya adalah jajanan di sekitar Sekolah mereka atau di kantin mereka. Jajanan tersebut tidak higenis dan kotor. Banyak debu, bakteri dan serangga seperti lalat, nyamuk yang menempel di jajanan anak sekolah tanpa dipedulikan oleh para pedagang jajanan. 

Mereka hanya mementingkan penghasilan dari pada kesehatan dan kebersihan untuk para pembeli, yaitu anak-anak sekolah. Pihak sekolah pun dan orang tua dari anak juga tidak memperhatikan akan hal ini. Mereka mengira bahwa dengan terganggunya kesehatan perut yang dialami oleh anak, disebabkan oleh faktor lain. 

Untungnya, BPOM RI dan Ketua Tim Ahli Komisi Perlindungan Anak Sekolah (KPAI) telah menguji zat berbahaya sebesar 68% yang terkandung dari jajanan tersebut. Diantaranya sebagai berikut.


Zat boraks

Zat boraks atau sodium tetraborat pasti sudah sangat dikenal sebagai bahan pembuat detergen. Tanpa disadari, boraks sering dipakai di aneka jajanan sekolah. Biasanya, teksturnya kenyal, memiliki bau yang menyengat dan tidak terasa. Jika dikonsumsi terus maka kemungkinan besar dapat mengakibatkan kerusakan organ di dalam tubuh. Seperti hati, ginjal, dan lain-lain.

Formalin

Formalin sering digunakan untuk beberapa jajanan seperti tahu dan ayam. Walaupun dapat mengawetkan makanan, Formalin mengandung zat beracun yang dapat merusak tubuh. Formalin dapat terlihat dari bau yang menusuk dan sulit untuk membusuk.

Rhodamin B

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun