Mohon tunggu...
farial naftalin
farial naftalin Mohon Tunggu... -

seorang yang terlahir dari keluarga biasa, hidup seadanya namun ingin bermetamorfosis menjadi luaarrr biasa.

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Cinta

17 Desember 2010   06:54 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:39 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

cinta… tak habis kata menguraikannya beribu puisi mengungkapkan maknanya berjuta cerita mengindahkannya tapi apa itu cinta? banyak orang berbicara cinta satu berkata cinta itu buta yang lain berujar cinta itu membuat duka tapi banyak juga yang bersenandung bahwa cinta membuat bahagia bagaimana rasanya cinta? cinta membuat dunia terasa milik kita bila sedang jatuh cinta, wajah merona senyum tersungging tak habis-habisnya tak ada lagi duka nestapa cinta membuat hidup nampak berbeda rasa gundah berubah menjadi sumringah semangat kian membara terlebih bila kita menampakkan pada yang dicinta cinta…oh…cinta bilakah kita berjumpa dengannya.. cinta ini bukan kekasihnya si rangga di film ada apa dengan cinta cinta ini adalah rasa perasaan yang menyeruak di jiwa ingin meletup-letup di setiap masanya namun kadang mengendap dalam dada cinta…. kadang kau membuatku tersenyum indah melebihi indahnya cincin bertahtakan permata kadang pula kau membuatku bahagia melebihi bahagianya anak-anak mendapatkan mainannya cinta.. tapi tak jarang kau berbuah duka nestapa menyela hari-hariku yang tak seberapa dengan begitu banyak berderai air mata cinta…. beginikah kau hidup di dunia hanya memberi setengah dari yang kau punya setengah untuk keceriaan setengah pula untuk penderitaan cinta… begitu insan mencintaimu karena kau hidup mereka lebih berarti cinta…. tunjukkanlah kami pada cinta yang hakiki berpayung kasih yang tak bertepi beralamat pada jiwa yang suci cinta…oh cinta.. biarkan cinta kami berlabuh kepadaNya tempat yang seharusnya atau kepadanya dermaga yang semestinya kami labuhkan pada yang wajib dicinta.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun