Banyak yang masih bingung apasih bedanya belajar, mengajar dan pembelajaran.Â
Nah, disini saya akan membahas tentang itu semua.
Belajar ada banyak maknanya, yaitu :
- Proses yang berifat individu dimana terjadi perubahan stimuli ke sejumlah informasi sehingga menyebabkan adanya hasil belajar dalam bentuk ingatan jangka panjang dan mempengaruhi perilaku.
-Perubahan perilaku tidak dari hasil kematangan terbuka dan dapat diamati. Dapat juga dalam cara berpikir.
- Dalam KBBI belajar ialah berubah tingkah laku atau tanggapan yang disebabkan oleh pengalaman.
Jadi dari pengertian-pengertian diatas saya menarik kesimpulan bahwa belajar ialah berubahnya pola pikir secara lebih luas karna tambahnya pengetahuan dan berubahnya perilaku karena hasil dari pemikiran tersebut menjadi lebih baik.
Baca juga : Pengaruh Pembelajaran Daring terhadap Hasil Belajar Siswa
Sedangkan mengajar juga banyak makna, yaitu :
- Menanamkan pengetahuan kepada anak didik dengan harapan terjadi suatu proses pemahaman.
- Segala upaya yang disengaja dalam rangka memberi kemungkinan bagi siswa untuk terjadinya proses belajar mengajar sesuai dengan tujuan yang telah dirumuskan.