Jakarta, 21 Desember 2017 -- Sebagai universitas berbasis kewirausahaan, Podomoro University memiliki inkubator bisnis yaitu Podomoro University Center for Entrepreneurial Leadership (PUCEL). Walaupun PUCEL ini masih tergolong baru berdiri, namun jangan salah sepak terjang dan prestasinya dalam membantu mengembangkan pola pikir serta ketrampilan kewirausahaan teman-teman mahasiswa Podomoro University sudah tidak di ragukan lagi.
Podomoro University melalui PUCEL telah berhasil mencetak beberapa mahasiswa yang berhasil mengembangkan dan merintis bisnis dari awal, mulai dari kategori bisnis food & beverages, fashion, e-commerce, technology, manufacture dan sebagainya. Bahkan, tiga orang mahasiswa Podomoro University berhasil membawa bisnis mereka lolos seleksi Expo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) yang diadakan oleh KemristekDikti RI. Dari ketiga bisnis mahasiswa tersebut, salah satunya berhasil memperoleh nominasi sebagai salah satu wirausahawan terbaik untuk kategori industri makanan dan minuman, yaitu bisnis Bali Banana (kue oleh-oleh khas Bali) oleh Jessica Syella, Mahasiswi Kewirausahaan Angkatan 2014.
Nah, keberhasilan PUCEL dalam mengembangkan pola pikir serta ketrampilan kewirausahaan mahasiswa Podomoro University membuat Fakultas Bisnis & Ekonomika Universitas Surabaya tertarik melakukan kunjungan studi banding guna mengetahui lebih lanjut seperti apa pengembangan PUCEL. Kunjungan studi banding ini dilakukan pada hari Rabu, 20 Desember 2017. Dr. Wisnu Dewobroto selaku Head of PUCEL menyambut dengan ramah perwakilan Fakultas Bisnis & Ekonomika Universitas Surabaya, yakni Dr. Deddy Marciano, M.M., CSA dan Aluisius Hery Pratono, MDM, Ph.D di Podomoro University. Pada kunjungan kali ini, perwakilan dari Universitas Surabaya juga berkesempatan melakukan campus tour dan melakukan sharing session dengan teman-teman mahasiswa Podomoro University yang bisnisnya sedang di mentoring langsung oleh PUCEL.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H