Mohon tunggu...
Nadia Kamila Putri Utami
Nadia Kamila Putri Utami Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa jurusan Bimbingan konseling Islam, mengikuti organisasi intra kampus dan aktif dalam berbagai kepanitiaan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Suksesnya Layanan Konseling Individual

14 Maret 2024   00:01 Diperbarui: 14 Maret 2024   02:23 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Konseling individual merupakan proses layanan konseling yang dilakukan secara tatap muka oleh seorang konselor dan seorang klien yang mengalami masalah yang sulit diatasinya. Dengan adanya layanan konseling oleh seorang yang profesional dapat membantu klien untuk memecahkan kesulitannya dalam mengatasi masalah.

Adanya konseling individual bertujuan untuk membantu klien menstukturkan kembali masalahnya dan mengurangi penilaian negatif terhadap dirinya sendiri atau perasaan inferioritasnya. Adapun faktor yang mendukung suksesnya proses layanan konseling yaitu dengan adanya etika layanan konseling individual.

Etika Layanan Konseling Individual

1.Asas kerahasiaan

Rahasia pribadi klien yang diungkapkan menjadi tanggung jawab penuh konselor untuk melindunginya atau menjaganya. Adanya perlindungan tersebut menimbulkan keyakinan pada klien yang menjadikan jaminan suksesnya pelayanan.

2.Kesukarelaan dan keterbukaan

Kesukarelaan penuh klien untuk menjalani proses layanan konseling individual bersama konselor menjadi faktor pendukung untuk kelancaran proses layanan konseling. Karena dengan begitu klien dapat mengungkapkan segala hal terkait secara sukarela tanpa paksaan.

3.Keputusan diambil klien

Inilah asa yang secara langsung menunjang kemandirian klien. Stimulus yang diberikan konselor membuat klien berfikir, menganalisa, menilai, dan menyimpulkan sendiri apa yang ada pada dirinya sendiri dan lingkungannya. Pada akhirnya klien mampu mengambil keputusan sendiri dan menanggung resiko yang mungkin ada akibat dari keputusannya tersebut.

Dengan memenuhi kriteria tersebut dapat membantu proses layanan konseling individual dalam mencapai tujuannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun