Mohon tunggu...
Nadia Aprilia
Nadia Aprilia Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa telkom university

mahasiswa Digital Content broadcasting

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Kuliner dan Kreativitas Seni Di Sepanjang Jalan Braga

14 Juni 2024   21:47 Diperbarui: 14 Juni 2024   22:22 277
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bandung, 12 juni 2024-Jalan Braga, sebuah jalanan bersejarah yang terletak di pusat Kota Bandung, Jawa Barat, bukan ha.nya menjadi tempat bagi kekayaan sejarah, tetapi juga merupakann tempat yang memelihara kekayaan kuliner dan kreativitas yang tiada duanya. Dengan berbagai macam warung makan, kafe, dan galeri seni yang tersebar di sepanjang jalan ini, Jalan Braga telah menjadi destinasi utama bagi wisatawan yang mencari pengalaman kuliner yang tak terlupakan serta inspirasi dari seni dan kreativitas lokal.

Jalan Braga di Bandung adalah satu di antara segelintir jalan di Indonesia yang menyimpan keindahan dan nilai sejarah yang memikat. Sepanjang jalan ini, kita bisa merasakan sentuhan masa kolonial yang masih terasa hingga kini, terutama melalui bangunan berarsitektur Eropa yang mempesona. Jalan Braga, dengan suasana klasiknya, mengundang pengunjung untuk berjalan-jalan, menikmati kopi, dan menyelami cerita lama yang tersirat dari setiap sudutnya.

Salah satunya daya tarik  utama jalan braga adalah keberagaman kuliner yang di tawarkan. Di sepanjang jalanan ini,  pengunjung  dapat menemukan berbagai makanan   khas Sunda seperti "nasi timbel" atau "soto Bandung" di restoran-restoran tradisional yang tersebar di sepanjang jalan dan ada juga restoran bergaya kolonial, hingga cafe modern.

Tidak hanya itu, Jalan Braga juga dikenal dengan kafe-kafe yang menawarkan kopi lokal yang berkualitas tinggi. Pengunjung dapat menikmati secangkir kopi yang segar sambil menikmati pemandangan jalan yang bersejarah. Beberapa kafe bahkan menawarkan suasana yang nyaman untuk bekerja atau sekadar bersantai bersama teman-teman.

sumber gambar hp
sumber gambar hp
Berkunjung ke Tiramisusu di Jalan Braga tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga membawa pengunjung kembali ke masa lalu. Sambil menikmati hidangan, pengunjung dapat melihat keluar jendela dan mengamati suasana Braga yang hidup dengan pejalan kaki dan arsitektur klasik. Pemandangan ini seolah membawa kita pada perjalanan melintasi waktu, dari era kolonial hingga modern. Bagi pecinta tiramisusu, Tiramisusu Braga adalah destinasi wajib. Kedai ini menghadirkan kelembutan tiramisusu klasik dengan sentuhan modern, seperti tiramisu cokelat, stroberi, dan matcha. 

sumber gambar hp
sumber gambar hp
Selain kuliner yang memikat hati, Jalan Braga juga menjadi tempat berkumpulnya seniman dan penggiat seni yang kreatif. Galeri-galeri seni, studio, dan toko kerajinan tangan menambah warna dan kehidupan di sepanjang jalanan ini. Setiap sudut Jalan Braga dipenuhi dengan karya seni yang memukau, mulai dari lukisan, patung, hingga kerajinan tangan unik yang menginspirasi.

Pengunjung dapat menjelajahi berbagai galeri seni yang menampilkan karya-karya seniman lokal maupun internasional. Beberapa galeri bahkan mengadakan pameran seni rutin yang menampilkan karya-karya terbaru dari seniman-seniman terkemuka. Selain itu, toko-toko kerajinan tangan juga menawarkan berbagai macam produk unik yang menjadi bukti kekayaan kreativitas masyarakat Bandung.

Para seniman lokal juga sering mengadakan pertunjukan seni, workshop, dan acara budaya lainnya di sepanjang Jalan Braga. Acara-acara ini tidak hanya menyediakan platform bagi para seniman untuk menampilkan karya-karya mereka, tetapi juga memperkaya pengalaman wisatawan yang berkunjung ke jalan ini.

Dengan gabungan kuliner dan kreativitas seni yang indah , jalan braga bandung menawarkan pengalaman yang tak telupakan bagi siapapun yang mengunjungi braga .bagi wisatawan dapat menikmati hidangan yang lezat sambil menjelajahi berbagai karya seni yang menginspirasi.

Dengan demikian, jalan Braga tidak hanya menjadi tempat untuk mengisi perut tetapi juga memenuhi hati dan mata dengan keindahan budaya dan kreativitas yang tiada duanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun