Mohon tunggu...
Lyfe

Cerita Influencer yang Berhasil Turun 20 Kilogram!

6 Desember 2018   00:07 Diperbarui: 6 Desember 2018   00:39 369
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Apa yang kamu ketahui soal body goals? Pasti banyak remaja di Indonesia, khususnya Wanita sudah tidak asing dengan kata body goals. Tentu saja, Siapa yang tidak mau memiliki berat badan yang sesuai dengan tinggi badannya? Semua wanita pasti ingin menjaga berat badannya, terlebih lagi disaat mereka memiliki usia yang sedang produktif untuk menghasilkan uang tambahan.

Banyak perempuan berlomba-lomba ingin menjadi langsing dan cantik agar bisa mencapai tujuan yang diimpikannya. Jangan kaget kalau sampai ada perempuan yang berdiet dan berolahraga ekstra keras agar tubuhnya menjadi langsing. Akhir-akhir ini media sosial sedang ramai membicarakan tentang life goals, relationship goals, sampai body goals. Body goals menurut generasi muda saat ini yaitu tubuh yang sempurna, kurus, lekukan pada pinggul, tinggi dan berat badan kurang dari 50 kilogram atau tubuh kurus yang berotot dan tinggi.

Kemudian seorang influencer yang sangat diperhatikan oleh publik pasti harus menjaga berat badannya. Banyak media-media yang menjadikan mereka dalam hal bisnis "mempengaruhi" para pengikut mereka. Mereka akan dikomentari oleh banyak netizen di Instagramnya. Dan itu lah alasannya mengapa banyak influencer yang sangat fokus dalam mempertahan berat badannya.

Diungkapkan oleh seorang Influencers Instagram dan juga Youtuber, Cantika Putri yang memiliki pengikut Instgram sejumlah 219.000 lebih! Di akui olehnya bahwa ia sudah berhasil turun hingga 20 Kilogram. Sangat menakjubkan bukan? Kemudian Cantika mengungkap cara bagaimana ia berhasil turun hingga 20 kilogram tersebut. Mari kita simak!

"Aku sih hanya atur pola makan. Pagi dan Malam makanan sehat, biasanya real food seperti buah, sayur, atau jus dan makanan lainnya tanpa di proses pembuatan yang terlalu ribet." Jawab Cantika.

Ternyata memang cara untuk menurunkan berat badan adalah dengan menjaga asupan kalori yang masuk kedalam tubuh dan juga memperhatikan jenis makanan yang kamu makan. Karena diri kamu adalah apa yang kamu konsumsi setiap harinya. Dan jangan lupa untuk tetap lakukan olahraga, guys. Dengan berolahraga lah tubuh kamu akan jauh lebih cepat menurunkan berat badan menuju ideal dengan bonus fisik yang lebih kuat!

Nah, sebelum mulai berdiet alangkah baiknya untuk memiliki satu motivasi agar diet itu berhasil dilakukan. Cantika sendiri memiliki motivasi untuk selalu berfikir menjadi versi terbaik dari hidupnya. Karena menurutnya hidup itu hanya sekali saja dan mengapa kita harus menyia-nyiakan waktu dengan hal yang tidak penting dan merugikan orang lain? Sedangkan orang lain sudah hampir menyentuh garis finish. 

Malas itu pasti ada kok karena itu adalah sebuah godaan dari setiap manusia. Tetapi jika kamu memiliki satu motivasi yang kuat, maka diet mu akan berhasil dilakukan.

Good Luck!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun