Mohon tunggu...
Nada Nadhifah
Nada Nadhifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Freelance Content Writer

Jangan diliat aja, ayo saling follow dan saling membantu!

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Tips Makan Makanan Pedas agar Tidak Sakit Perut

29 Mei 2023   19:55 Diperbarui: 29 Mei 2023   19:57 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Makanan pedas adalah kenikmatan kuliner luar biasa bagi kebanyakan orang. Rasanya yang pedas dan menggigit memberikan sensasi tersendiri di dalam tubuh. Namun, bagi beberapa orang, makan makanan pedas seringkali diikuti dengan sakit perut atau ketidaknyamanan. Jika kamu juga mengalami hal seperti itu, tenang saja! berikut ini ada beberapa tips yang dapat membantu Kamu menikmati makanan pedas tanpa menyebabkan sakit perut.

1. Mulailah dengan sedikit

Jika Kamu tidak terbiasa makan makanan pedas, penting untuk memulainya dengan jumlah yang kecil. Tambahkan sedikit cabai atau bumbu pedas pada hidangan Kamu dan lihat bagaimana tubuh Kamu bereaksi terhadap makanan pedas. Dengan perlahan, Kamu dapat meningkatkan jumlah pedas sesuai dengan toleransi perut Kamu.

2. Konsumsi bersama makanan lain

Makan makanan pedas bersamaan dengan makanan lain, terutama makanan yang mengandung karbohidrat yang kompleks seperti nasi atau roti, dapat membantu mengurangi efek samping pada perutmu. Makanan lain dapat membantu menyerap sebagian rasa pedas dan melapisi perut, mengurangi risiko terjadinya iritasi.

3. Perhatikan porsi dan waktu

Jangan mengonsumsi makanan pedas dalam porsi yang besar atau banyak sekaligus. Bagi makanan pedas menjadi beberapa porsi kecil dan makan dengan perlahan serta hindari makan makanan pedas menjelang tidur atau sebelum beraktivitas fisik secara intens. Hal ini bertujuan agar memberi waktu tubuh Kamu untuk mencerna makanan pedas dapat membantu menghindari masalah perut.

4. Minum air atau susu

Saat makan makanan pedas, air atau susu dapat menjadi sahabat terbaik Kamu lho. Minum segelas air atau susu setelah makan makanan pedas dapat membantu meredakan sensasi panas di mulut dan mengurangi ketidaknyamanan perut. Air dingin atau minuman yang mengandung asam seperti jus lemon juga bisa membantu mengurangi rasa pedas.

5. Hindari makanan pedas yang terlalu panas

Makanan pedas yang terlalu panas dapat memperburuk efek pada perutmu. Biarkan makanan pedas sedikit dingin atau setidaknya dalam suhu yang dapat ditoleransi sebelum Kamu mengonsumsinya. Mengurangi suhu makanan pedas dapat mengurangi risiko peradangan atau iritasi pada perut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun