Mohon tunggu...
Nada Fatimah
Nada Fatimah Mohon Tunggu... Perawat - Mahasiswa Universitas Airlangga

Membaca novel

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Jerome Polin Sijabat Sang Motivator

15 Juni 2022   14:55 Diperbarui: 15 Juni 2022   15:34 554
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Jerome Polin Sijabat adalah seorang youtuber dan memiliki bisnis di Indonesia. Jerome dahulunya ingin sekali pergi ke luar negeri bersama keluarganya karena keterbatasan ekonomi, Jerome berpikir bahwa pendidikan merupakan satu-satunya cara untuk pergi ke luar negeri bersama keluarga dengan cara mendapatkan beasiswa full di Jepang. Pada akhirnya Jerome benar-benar mendapatkan beasiswa full di Jepang dan karena kerja kerasnya ia diterima di Waseda University jurusan matematika terapan.

Selama masa kuliah, Jerome merupakan mahasiwa yang berprestasi dan memiliki banyak relasi. Akhirnya Jerome bisa mengajak keluarganya pergi ke Jepang. Jerome beserta kakaknya yang bernama Jehian berhasil mendapatkan penghargaan 30 Under 30 Asia pada tahun 2021. Kegiatan Jerome selain kuliah ia juga membuat konten di youtubenya bernama Nihongo Mantappu bersama teman-temannya di Jepang.

Menurut saya, Jerome Polin merupakan seseorang yang inspiratif karena dimasa mudanya ia bekerja sangat keras dan tidak menyiakan waktu sedikitpun. Meskipun Jerome berada di dalam kereta dan pesawat ia menggunakan waktunya untuk mengedit konten videonya, belajar materi kuliahnya, dan mengerjakan sesuatu yang bermanfaat. Konten videonya itu berisi memperkenalkan makanan Indonesia kepada temannya di Jepang, battle matematika, memberikan batik kepada temannya, battle Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, tes pengetahuan, battle biologi, mengajak temannya yang berasal dari Jepang untuk menonton tari kecak dan mencoba membatik, dan berkeliling wisata di Indonesia bersama teman jepangnya seperti di Bandung, Surabaya, Jakarta, Bali, Papua, Yogyakarta, Medan, dan tempat wisata lainnya.

Jerome pernah berkata bahwa "kalau ada masalah, mengeluh boleh, tetapi mengeluh aja tidak akan membantu kita untuk menyelesaikan masalah tersebut. Setelah mengeluh, kita harus bangkit dan berusaha untuk menemukan jalan keluarnya."

Maka dari itu kita harus berusaha dengan kerja keras dan berdoa agar bisa melewati tantangan untuk meraih sebuah kesuksesan. Tidak ada kata terlambat untuk meraih sebuah mimpi.

Penulis: Nada Fatimah Salsabila (Mahasiswa Keperawatan, Fakultas Keperawatan, Universitas Airlangga).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun