Sekali untuk selamanya, barangkali menjadi prinsip yang tepat dan dipegang dengan sungguh-sungguh oleh calon mempelai yang akan melangsungkan acara pernikahan.Â
Prinsip "sekali untuk selamanya" yang begitu kuat membuat mereka berusaha menghadirkan acara pernikahan yang berkesan, yang kelak akan selalu diingat dengan manis, dan yang membahagiakan.Â
Calon mempelai memberikan performa terbaik dalam mempersiapkan acara pernikahan, menyeleksi vendor, dan merancang rangkaian acara untuk mendapat hasil yang berkesan dan sesuai impian.
Banyak pasangan modern tertarik dengan konsep pernikahan yang unik dan kekinian. Misalnya saja, tren rustic wedding, intimate wedding, menikah dengan dua baju adat, pernikahan yang tidak kaku, dan banyak hal lainnya. Tren pernikahan selalu berkembang tidak hanya dari para pebisnis di industri ini namun juga karena kreativitas calon mempelai dalam menyulap pernikahan impian mereka.
Dua tahun terakhir, muncul sebuah tren pernikahan baru di Inggris, Amerika, dan Australia yakni dengan meletakkan sebuah bouncy castle atau mainan kastil tiup besar di area resepsi pernikahan.Â
Hanya untuk anak-anak? Tidak juga! Mereka justru merancangnya untuk dapat digunakan pula oleh orang dewasa. Tren ini membuat album pernikahan para mempelai penuh dengan hiasan tawa dan senyuman yang lepas tanda bahagia.
Berikut ide pernikahan unik dan kekinian dengan bouncy castle yang bisa Anda terapkan untuk hari bahagia Anda dan pasangan.
Area untuk Hiburan Para Tamu
Jika pada acara pernikahan Anda akan banyak anak-anak, bouncy castle ini bisa menjadi area yang menghibur untuk mereka. Anak-anak tidak akan berlarian di venue resepsi ataupun tantrum karena bosan.
Namun, bouncy castle ini tentu tidak hanya untuk anak-anak. Orang dewasa juga dapat ikut bermain dan mengabadikan beberapa jepretan yang ciamik.
Fleksibel, Ideal untuk Pernikahan Outdoor dan Indoor
Apabila Anda merencanakan pernikahan di luar ruangan, di area taman, atau tepi pantai, bouncy castle putih ini akan menyempurnakan resepsi Anda! Suasana pernikahan di luar ruangan yang terkesan alami dan intim akan berpadu sempurna dengan bouncy castle. Hm.. terbayang sudah keseruan para tamu yang bermain serta berfoto bersama bouncy castle!