Mohon tunggu...
Nabilah Putri Handzah
Nabilah Putri Handzah Mohon Tunggu... Mahasiswa - -

Self love untuk diri sendiri.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Sinopsis Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, Lanjutan Film NKCTHI - Mengungkap Rahasia dan Trauma Keluarga

16 Januari 2024   16:30 Diperbarui: 16 Januari 2024   16:43 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Data Film 

Judul                             : Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang

Penulis Naskah        :  Angga Dwimas Sasongko, dan M. Irfan Ramli

Perusahaan                : Visinema Pictures

Durasi                           : 106 menit

Rilis                               : Indonesia, 2 Februari 2023

Link Film                    : https://cinemakeren6.id/jalan-yang-jauh-jangan-lupa-pulang-2023/ 

Film ini bercerita tentang Aurora (Sheila Dara Aisha), seorang anak Perempuan yang memutuskan untuk merantau ke London dengan penuh peluang untuk mewujudkan impian dan harapannya. Film yang berjudul Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang ini dirilis Pada tanggal tanggal 2 Februari 2023 yang penayangan perdana resminya di tayangkan di bioskop, film ini merupakan film lanjutan dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Kegembiraan luar biasa ditunjukkan untuk film ini, terutama untuk Aurora, anak kedua, dan cerita selanjutnya. Anak kedua, Aurora yang diperankan oleh Sheila Dara Aisha yang menjadi pemeran utama dari film lanjutan Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko. Sebuah narasi yang merinci perjalanan hidupnya setelah diterima di program studi internasional. Banyak adegan yang sangat menjanjikan dengan karakter baru dan konflik terkini yang datang ke dalam kehidupan Aurora, berdasarkan trailer yang dirilis. 

Film bergenre drama ini, mengisahkan Angkasa, Aurora, dan Awan---kakak dan adik yang tampak bahagia bersama keluarganya---diceritakan dalam film NKCTHI. Tidak diragukan lagi, setiap keluarga memiliki rahasianya masing-masing. Pertama, mari kita bicara tentang Awan yang mengalami kegagalan terburuknya hingga saat ini. Selanjutnya, Awan bertemu Kale, pria unik yang memberinya perspektif segar tentang kehidupan. Menghadirkan Awan, buku tentang segala ketakutan manusia pada umumnya dan tentang kehancuran, bangun, terjatuh, tumbuh, dan menghilang. Ketiga bersaudara itu memberontak terhadap perubahan sikap Awan, mengungkap rahasia dan trauma keluarga yang penting. 

Cerita perjalanan berat Aurora dihadirkan dalam film ini, Aurora sejauh ini adalah dikenal sebagai anak yang pendiam dan tidak mudah terbuka, untuk mewujudkan mimpinya, Aurora mengambil keputusan untuk pindah ke London. Setelah perjalanan yang cukup panjang, Aurora akhirnya bertemu dengan Kit dan Honey, keluarga pilihannya. Aurora kini mulai menyapa Honey dan Kit dengan senyuman ceria, Honey & knit adalah dua sahabat yang tak pernah sungkan menerima Aurora dan tak mau repot bertanya terlalu banyak. Aurora bertemu dengan seorang pria di London yang memiliki visi yang sama dan akhirnya menjadi teman. Pria itu adalah Jem, seorang mahasiswa senior yang memulai karir seninya di London, mereka berdua berasal dari Indonesia dan kuliah di universitas yang sama. Karena kesamaan visi mereka dan Ambisi Jem memungkinkan dia memikat Aurora dan membuatnya kagum. Bersama-sama, mereka menghabiskan hari-hari mereka di London,  perasaan cinta Aurora untuk Jem (Ganindra Bimo)  mulai muncul saat studinya mendekati tingkat akhir, mereka berdua memutuskan untuk menjalin hubungan. 

Aurora meninggalkan mimpinya dan studinya demi Jem, untuk ikut berkolaborasi dalam sebuah proyek seni, keduanya memutuskan untuk tinggal bersama di sebuah studio. Namun, sifat Jem yang temperamental dan ambisius kerap menimbulkan pertengkaran di antara keduanya. karena ada hal yang membuat Jem kesal, ia merusak pekerjaan dan menghancrukan telepon genggam Aurora dengan cara melemparnya. Aurora mengejar impiannya dengan terus berjuang dengan diri sendiri, belum lagi ia harus menghadapi masalah dengan pacarnya yang semakin menambah kesulitan hidupnya, Aurora melihat sisi lain dari Jem, memaksanya menyerah pada mimpinya untuk kuliah. Setelah itu, Aurora keluar studio setelah memutuskan untuk segera berpisah dengan Jem pasangannya tersebut. Kemudian, Aurora memutuskan untuk tinggal di apartemen dengan bersama kedua temannya yaitu Honey (Lutesha Sadhewa) dan Kit (Jerome Kurnia) selama menghadapi masa - masa sulitnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun