Mohon tunggu...
Nabilah Beta putri
Nabilah Beta putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa S1 Prodi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Penggunaan Bahasa di Ruang Publik dan Kegiatan Pengabdian Masyarakat di Lingkungan Sekolah

23 Juni 2024   12:40 Diperbarui: 23 Juni 2024   12:48 26
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Bahasa adalah sebuah sistem komunikasi yang kompleks yang memungkinkan manusia untuk menyampaikan ide, pikiran, dan perasaan kepada orang lain. Bahasa dapat berupa lisan (ucapan) atau tulisan. Bahasa bisa diggunakan pada ruang publik. Ruang publik? ya ruang publik atau bisa dikatakan tempat umum. Teman-teman tau ga sih kalau penggunaan Bahasa di ruang publik itu berupa brosur, papan pengumuman atau tempat lain yang bisa dibacaa oleh khalayak umum.

Dalam ruang publik, bahasa digunakan untuk menyampaikan informasi, mempromosikan ide, mempengaruhi opini, dan bahkan membentuk persepsi masyarakat. Pemilihan kata, gaya bahasa, dan budaya berbahasa yang digunakan dalam ruang publik dapat memiliki dampak yang signifikan terhadap cara individu menerima dan memahami pesan yang disampaikan.

Penggunaan bahasa dalam ruang publik menjadi semakin penting di era modern ini, di mana informasi dapat menyebar dengan cepat melalui berbagai media. 

Media massa, seperti televisi, surat kabar, dan media online, memiliki pengaruh besar dalam membentuk opini publik melalui penggunaan bahasa yang mereka gunakan. Selain itu, pemasaran dan komunikasi resmi pemerintah juga memanfaatkan bahasa dalam ruang publik untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat luas.

Bahasa ruang publik tidak sekadar bahasa yang terpajang dan dipertontonkan kepada khalayak, tetapi juga mengandung informasi tentang wilayah tersebut. Penyampaian informasi di ruang publik menggunakan bahasa.

Penggunaan Bahasa di ruang publik dapat memberikan manfaat yang sangat besar, tidak hanya untuk memperkaya kosakata Bahasa kita tetapi banyak manfaat lain, yaitu:

  • Memperkuat Identitas Nasional, dengan menggunakan Bahasa di ruang publik dapat memperkuat identitas nasional dan memperkuat  rasa bangga kita terhadap Bahasa yang kita miliki. Penggunaan Bahasa di ruang publik menjadi kebanggan kita tersendiri, terlebih saat wisatawan berkunjung ke suatu tempat dan melihat papan pengumuman yang bertuliskan Bahasa Indonesia sehingga mereka juga dapat membaca atau mempelajari Bahasa Indonesia.
  • Memudahkan Akses Informasi, Penggunaan bahasa yang mudah dipahami di ruang publik dapat membantu memudahkan akses informasi bagi semua orang. Hal ini dapat membantu meningkatkan literasi dan inklusivitas masyarakat.
  • Meningkatkan kualitas Pendidikan
  • Menjaga Kelestarian Bahasa Indonesia

Penerapan Penggunaan Bahasa di Ruang publik paling efektif dilakukan di lingkungan sekolah, karena dari lingkungan sekolah siswa dapat belajar tentang penggunaan Bahasa sehingga nantinya siswa dapat menggunakan Bahasa yang baik dan benar. Jadi kebijjakan penggunaan Bahasa di ruang publik paling efektif di lingkungan sekolah. 

Setelah mengetahui manfaat dari penggunaan Bahasa di ruang publik, kita juga akan membahas proyek pengabdian Masyarakat atau kegiatan apa saja yang dapat kita lakukan agar penggunaan Bahasa di ruang publik dapat diterapkan di lingkup sekolahan. Berikut adalah contoh kegiatan dalam penggunaan Bahasa di ruang publik:

  • Memastikan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar dalam semua kegiatan belajar mengajar. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menggunakan bahasa Indonesia yang baku, menghindari penggunaan kata-kata slang atau bahasa gaul, dan memperhatikan ejaan dan tata bahasa yang benar.
  • Membuat papan pengumuman, spanduk, dan poster yang menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
  • Meminta siswa untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar dalam berkomunikasi antar siswa, guru, dan staf sekolah.
  • Menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan bahasa Indonesia, seperti lomba pidato, lomba baca puisi, dan lomba debat.

Proyek ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar di ruang publik sekolah. Proyek ini tentunya tidak kita jalankan sendiri tetapi juga memmbutuhkan bantuan dari guru-guru di sekolah tersebut. Saat melakukan kegiatan atau berinteraksi dengan para siswa kita juga harus menggunakan Bahasa Indonesia agar para siswa dapat belajar menggunakan Bahasa. 

Proyek ini juga berfokus pada pembuatan papan pengumuman atau brosur yang menggunakan Bahasa Indonesia, baik untuk kata-kata penyemangat, peraturan sekolah, atau sekedar ilmmu pengetahuan umum agar saat siswa melihatnya mereka dapat membaca dengan Bahasa Indonesia sekaligus juga mendapatkan kata—kata penyemangat atau pengetahuan umum. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan memperkuat identitas nasional bangsa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun