Mohon tunggu...
Nabilah Saffanah Qolbi
Nabilah Saffanah Qolbi Mohon Tunggu... Akuntan - bilaaa

bilaaa

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pengaruh Ekonomi Digital Terhadap Perkembangan Zaman di Era Indonesia Emas

4 Oktober 2024   09:37 Diperbarui: 4 Oktober 2024   09:58 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penulis : Nabilah Saffanah Qolbi, Mahasiswi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisinis, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA

Ekonomi digital telah menjadi salah satu pilar penting dalam perkembangan zaman di Indonesia, terutama menjelang era yang dikenal sebagai "Indonesia Emas". Dalam konteks ini, ekonomi digital bukan hanya sekadar tren, tetapi juga transformasi fundamental yang mengubah cara masyarakat berinteraksi, berbisnis, dan mengakses informasi. Artikel ini akan membahas berbagai aspek pengaruh ekonomi digital terhadap perkembangan Indonesia menuju visi 2045.

Transformasi ekonomi ini dilaksanakan untuk  mencapai target PDB nominal sebesar USD 9,8 triliun pada tahun 2045, yang akan menjadikannya salah satu dari lima  negara dengan PDB tertinggi di dunia. Pendapatan nasional bruto per kapita sebesar USD 30,300. Proporsi kelompok berpendapatan menengah mencapai 80%, kontribusi industri manufaktur terhadap PDB mencapai 28%, dan tingkat penyerapan tenaga kerja sebesar 25,2%

Salah satu pengaruh terbesar dari ekonomi digital adalah transformasi dalam dunia bisnis. Banyak perusahaan, baik besar maupun kecil, mulai memanfaatkan platform digital untuk menjangkau konsumen yang lebih luas. Dengan adanya e-commerce, pengusaha lokal dapat memasarkan produk mereka tidak hanya di tingkat regional, tetapi juga nasional dan internasional.

Ekonomi digital juga meningkatkan akses informasi bagi masyarakat. Internet memberikan kemudahan dalam mengakses berbagai jenis informasi, dari berita terkini hingga pengetahuan akademis. Masyarakat yang lebih terinformasi akan mampu mebuat keputusan yang lebih baik, baik yang berkaitan dengan keuangan, pendidikan, dan kesehatan.

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi menjadi salah satu pengerak utama ekonomi digital. Inovasi seperti big data, kecerdasan buatan, dan blockchain mengahdirkan peluang baru bagi berbagai industri. Perusahaan-perusahaan yang mampu mengadopsi teknologi ini dapat meningkatkan efisiensi operasional dan menciptakan produk yang lebih relevan dengan kebutuhan konsumen.

Ekonomi digital dapat memberikan sebuah peluang yang bisa di manfaatkan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk lebih berkembang. Melalui platform digital, UMKM dapat memperluas jaringan pemasaran dan meningkatkan daya saing. Program-program pemerintah yang mendukung digitalisasi UMKM menjadi kunci dalam mengoptimalkan potensi sektor ini.

Perkembangan ekonomi digital mendorong terciptanya masyarakat berbasis digital. Generasi muda, yang merupakan pengguna internet aktif, lebih terbiasa dengan teknologi dan memiliki pola pikir yang inovatif. Hal ini menciptakan ekosistem yang mendukung kreativitas dan kewirausahaan, yang sangat penting bagi pertumbuhan ekonomi.

Sektor digital juga menciptakan lapangan kerja baru. Banyak profesi baru muncul seiring dengan perkembangan teknologi, seperti data analyst, digital marketer, dan pengembang aplikasi. Selain itu, pekerjaan di sektor tradisional juga mengalami perubahan, dengan banyak perusahaan yang beralih ke model bisnis digital.

Namun, pertumbuhan ekonomi digital tidak tanpa tantangan. Regulasi yang sudah ada sebelumnya harus diperbarui agar sesuai dengan perkembangan teknologi yang ada. Kebijakan yang jelas dan kuat diperlukan untuk melindungi konsumen dan memastikan persaingan yang sehat di pasar digital.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun