Mohon tunggu...
Muwafiqus Shobri
Muwafiqus Shobri Mohon Tunggu... Dosen - Prodi MPI STAIHA Bawean

Father, Teacher, Youtuber, Shares Holder, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Narasumber Workshop Tingkat Nasional di bidang Educatioan Management, Leadership, Eduprenership, Business Learning.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Gebyar Kreativitas! Launching Blog HIMA MPI STAIHA Bawean Menarik Perhatian Mahasiswa

19 November 2023   19:10 Diperbarui: 20 November 2023   07:24 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bawean, 18 November 2023 - Hari Sabtu yang lalu, Aula STAIHA Bawean menjadi saksi peluncuran yang begitu meriah, saat Himpunan Mahasiswa (HIMA) Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) STAI Hasan Jufri Bawean memperkenalkan blog resmi mereka [www.himampistaiha.or.id] kepada para mahasiswa.

Acara yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa MPI STAIHA Bawean ini tidak hanya bertujuan untuk memperkenalkan blog mereka, tetapi juga menggelar pelatihan dan rekrutmen kontributor blog. Dengan tema "Be a Good Journalist in Digital Era" acara tersebut berhasil menarik perhatian mahasiswa dari berbagai program studi.

Dalam sambutannya, Kaprodi MPI, Muwafiqus Shobri, M.Pd.I., C.IJ, menyampaikan bahwa "insya Allah nanti di acara Milad (ulang tahun) Prodi MPI STAIHA Bawean tahun depan akan diadakan pemberian reward bagi dosen & mahasiswa berprestasi dengan berbagai kategori, salah satunya bagi mahasiswa yang secara aktif menuliskan ide, gagasan dan opininya di blog HIMA MPI STAIHA", dan hal tersebut mendapatkan sambutan yang meriah dari seluruh mahasiswa MPI yang hadir dalam kegiatan kali ini, selain itu Beliau juga mengucapkan Selamat & Sukses atas Launchingnya Blog HIMA MPI STAIHA yang menurutnya ini merupakan terobosan yang luar biasa.

@himampi_staiha
@himampi_staiha
Ketua HIMA MPI, Abdus Somad, menyatakan, "Kami ingin menciptakan wadah bagi mahasiswa untuk berbagi ide, pengalaman, dan pemikiran terkait dengan manajemen pendidikan Islam melalui platform blog. Ini bukan hanya sekadar blog, tetapi merupakan media yang akan menjadi suara mahasiswa dalam mengangkat isu-isu pendidikan Islam.Kami ingin membuat sesuatu yang beda, yang bisa merangkul semua mahasiswa. Blog ini bukan hanya untuk kita pengurus HIMA, tapi untuk semua mahasiswa MPI yang ingin bersuara melalui tulisan."

@himampi_staiha
@himampi_staiha
Acara peluncuran tersebut diisi dengan sesi pelatihan penulisan blog yang dipandu oleh narasumber ahli di bidang jurnalistik dan manajemen pendidikan Islam. Mahasiswa yang mengikuti pelatihan ini diharapkan dapat menjadi kontributor aktif dalam mengisi konten blog HIMA MPI STAIHA Bawean.  Selain itu yang menarik dalam kegiatan ini adalah bahwa semua peserta selain mendapatkan sertfikat juga mendapatkan bonus berupa Materi Dasar-dasar Jurnalistik, 240 Template Blog Premium, Blogging Marketing, Blogging Mastery, Blog Instan, Blogger Pro, Mahir Bisnis Online, Affiliate Success Mastery dan Tutorial Personal Branding.

@himampi_staiha
@himampi_staiha
Antusiasme mahasiswa terlihat dari jumlah peserta yang melampaui ekspektasi panitia. "Kami tidak menyangka responnya begitu luar biasa. Ini menunjukkan bahwa mahasiswa memiliki keinginan yang tinggi untuk berkontribusi dalam menyuarakan isu-isu pendidikan Islam," ujar Siti Fatimah Azzahra, Ketua Panitia.

Seusai acara yang ditutup dengan Do'a dipimpin oleh Ust. Mohammad Adnan, M.Pd.I yang juga Dosen Tetap MPI STAIHA Bawean, Aula STAIHA Bawean dipenuhi tawa dan canda, menandai dimulainya era dan semangat baru bagi HIMA MPI. Pendaftaran kontributor blog masih terus berlangsung, dan tidak sedikit mahasiswa yang menyatakan berminat untuk bergabung.

@himampi_staiha
@himampi_staiha
Blog HIMA MPI STAIHA Bawean kini menjadi sorotan utama di kampus, dan para mahasiswa tak sabar menantikan terbitnya tulisan-tulisan berkualitas yang akan disajikan oleh rekan-rekan mereka. Dengan semangat yang membara, mahasiswa MPI berjanji akan menjadikan blog mereka sebagai suara yang menggema dalam isu-isu pendidikan Islam.

@himampi_staiha
@himampi_staiha
Blog HIMA MPI STAIHA Bawean diharapkan dapat menjadi platform yang bermanfaat bagi mahasiswa dalam berbagi gagasan dan inspirasi seputar manajemen pendidikan Islam. Peluncuran ini tidak hanya menjadi awal yang gemilang, tetapi juga langkah nyata mahasiswa dalam ikut serta membangun dunia pendidikan yang lebih baik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun