Mohon tunggu...
Mutia Pramesti
Mutia Pramesti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Menulis kegiatan KKN

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sosialisasi Tentang Cara Mencegah Stunting dan Pentingnya Parenting dalam Pencegahan Stunting KKN 59 UIN Gusdur di Desa Sungapan

22 Agustus 2024   08:54 Diperbarui: 22 Agustus 2024   09:10 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Foto bersama pemateri dan peserta sosialisasi)dokpri

Pemalang, 8 Agustus 2024 Mahasiswa KKN 59 Kelompok 64 menyelenggarakan program kerja kedua yaitu Sosialisasi Stunting dengan tema "Peran Penting Parenting Dalam Pencegahan Stunting". Kegiatan ini bertujuan memberikan edukasi kepada ibu hamil dan ibu balita agar lebih memahami dan mewaspadai resiko stunting sekaligus mendorong penerapan pola asuh yang benar guna mencegah kondisi tersebut pada anak-anak mereka. Acara ini dilaksanakan pada hari Kamis, 8 Agustus 2024 di gedung Posyandu Desa Sungapan.

Dalam sosialisasi ini, mahasiswa KKN bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Pemalang untuk menghadirkan dua narasumber yang ahli di bidangnya. Bapak Edi Cahyadi S.Sos, seorang pakar dalam parenting, dan Ibu Sri Hartati S.Gz, ahli di bidang stunting, diundang untuk memberikan pemaparan materi. Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Sungapan Bapak Sobirin beserta perangkat desa lainnya, serta beberapa ibu hamil, ibu balita, dan kader posyandu.

Pemaparan materi pertama yaitu mengenai stunting yang disampaikan oleh Ibu Sri Hartati. Beliau menjelaskan mengenai resiko stunting  mulai dari definisi hingga dampaknya terhadap perkembangan anak. Ibu Sri menekankan bahwa pencegahan risiko stunting harus dimulai sejak dini, bahkan sebelum kehamilan, yaitu saat remaja. Pada saat hamil penting untuk mempersiapkan tubuh untuk kehamilan yang sehat dengan mengkonsumsi makanan bergizi, mengkonsumsi tablet tambah darah secara rutin sesuai anjuran dokter dan memeriksakan kehamilan secara rutin serta mengurangi untuk mengkonsumsi makanan yang tidak sehat seperti junkfood dan lain-lain.

Setelah pemaparan materi dari Ibu Sri, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab, di mana peserta sosialisasi sangat antusias untuk berdialog langsung dengan narasumber. Ibu-ibu menyampaikan berbagai pertanyaan terkait cara terbaik untuk memastikan anak-anak mereka tumbuh sehat dan terhindar dari risiko stunting. Ibu Sri memberikan jawaban yang jelas dan singkat untuk para ibu dengan pengetahuan yang lebih mendalam mengenai pencegahan stunting untuk diterapkan di kehidupan sehari-hari.

Selanjutnya, pemaparan materi oleh Bapak Edy Cahyadi mengenai parenting atau pola asuh yang baik untuk balita. Beliau memberikan quiz sebanyak 12 soal mengenai stunting dan parenting. Materi yang disampaikan bersangkut paut dengan materi yang dijelaskan oleh Ibu Sri Hartati.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para ibu hamil dan ibu balita di Desa Sungapan dapat lebih sadar dan tanggap dalam upaya pencegahan stunting, serta menerapkan pola asuh yang mendukung tumbuh kembang anak secara optimal. Kegiatan ini memberikan manfaat bagi mahasiswa KKN dalam mendukung program kesehatan masyarakat di desa tersebut untuk memperkuat upaya pencegahan stunting.

Penulis: Mutia Pramesti Ningtyas
Editor : Afifah ayu nadiya

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun