Akhirnya saya membeli produk tersebut dan hasilnya sesuai dengan apa yang saya inginkan. Kemudian, ada beberapa produk lain juga yang membuat saya FOMO karena sempat viral, yaitu Bitterswit by Najla atau semacam dessert box, Scarlett, Jiera, Barenbliss, Facetology, Harlette, Croffle, Cromboloni, Samyang Stew, Brownies Crispy dan masih banyak lagi.
Dari pengalaman saya tersebut, terdapat beberapa dampak yang didapatkan dari perilaku FOMO baik secara positif maupun negatif. Dampak positif dari perilaku FOMO, yaitu dapat memberikan rasa senang dengan kepuasan emosional yang tercapai, dapat membantu seseorang menemukan produk yang sesuai ekspetasi, karena FOMO konsumen akhirnya membeli barang trendi dan terkadang terdapat barang yang ternyata sangat cocok untuk konsumen, serta FOMO juga mendorong seseorang agar dapat memanfaatkan kesempatan yang ada dengan tersedianya promo terbatas yang di tawarkan.
Adapun dampak negatif dari perilaku FOMO, yaitu memiliki kebiasaan konsumtif atau boros, selalu merasa cemas karena merasa tertinggal apabila tidak mengikuti tren yang dapat mengganggu kesehatan mental, serta penyesalan setelah membeli produk viral karena tertipu oleh promosi influencer yang berlebihan.
Dari dampak yang saya paparkan, saya menerapkan beberapa solusi agar FOMO tidak memengaruhi saya apabila saya sedang scrolling aplikasi TikTok ataupun melihat-lihat produk di TikTok Shop. Solusi yang saya terapkan dengan membatasi waktu bermain TikTok sehari 3 jam, menulis reminder list terkait barang yang dibutuhkan, menetukan anggaran khusus saat belanja online per-bulannya berapa agar tidak boros, mencari ulasan produk dari konsumen lain tidak hanya dari influencer agar yakin bahwa produk tersebut akan sesuai dengan ekspetasi saya. Dengan solusi tersebut dampak negatif FOMO dapat saya atasi dengan baik.
FOMO mendorong seseorang untuk tetap trendi dan tidak ketinggalan zaman, tetapi dampak yang diberikan juga signifikan. Maka dari itu, dampak negatif yang ditimbulkan dari FOMO harus diatasi dengan baik. Dengan demikian, para konsumen termasuk saya dapat tetap membeli produk di TikTok Shop dengan aman tanpa harus khawatir akan dampak negatif yang ditimbulkan oleh FOMO.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H