Mohon tunggu...
Muhammad Mustain
Muhammad Mustain Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Manajemen Universitas Negeri Jakarta

Sport and Digital Media Enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

5 Kegiatan Produktif di Rumah Untuk Menyambut Maulid Nabi

17 September 2024   10:35 Diperbarui: 17 September 2024   11:12 16
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Seorang Muslim Membaca Al-Qur'an. Foto: Thirdman (pexels.com)

Umat muslim seluruh dunia bulan ini memperingati hari kelahiran nabi Muhammad SAW. Peringatan hari tersebut jatuh  pada tanggal 16 September 2024 atau 12 Rabiul Awwal 1446 H. Beberapa daerah merayakan hari kelahiran nabi Muhammad dengan 1 bulan penuh dengan menggelar kumpulan untuk bersholawat pada nabi Muhammad SAW. 

Hari lahir nabi Muhammad SAW menjadi momen yang dinanti umat islam karena banyak momen dan keutamaan yang didapatkan. Berbagai kegiatan dilakukan untuk menyambut hari besar ini.

Tidak hanya diluar rumah untuk menyambut perayaan maulid nabi, bagi masyarakat muslim yang berhalangan untuk keluar rumahpun bisa merayakannya. Berikut ini aktivitas inspiratif yang bisa dilakukan meski hanya dirumah. Simak, ya.

1. Membaca sholawat nabi

Sholawat menjadi bentuk penghormatan dan doa kepada nabi Muhammad SAW. Sholawat menjadi pengingat bagi umat islam atas pengorbanan dakwah yang dilakukan oleh utusan Allah SWT. Bagi seorang muslim dianjurkan untuk bershalawat kepada nabi Muhammad SAW.
Cukup berada di rumah  kegiatan ini dapat dilakukan. Sembari duduk setelah mengerjakan kewajiban sholat 5 waktu  dapat melakukan kegiatan ini. Menyambut hari kelahiran nabi Muhammad SAW dapat dilakukan dengan bersholawat.

2. Membaca Al-Qur'an dan Terjemahan

Menyambut kedatangan bulan kelahiran nabi tidak hanya mengucapkan sholawat atau pujian-pujian kepada nabi Muhammad SAW. Tetapi, tidak lupa dengan mengingat kepada penciptanya yaitu Allah SWT. Membaca kitab yang diturunkan kepada nabi Muhammad SAW yaitu Al-Qur'an selain mendapatkan pahala bisa mendapatkan hikmah-hikmah dalam isi kandungannya.

Al-Qur'an menjadi pedoman bagi umat muslim seluruh dunia. Melihat dan memahami terjemahan dari Al-Qur'an menjadi pengingat untuk selalu bersyukur dan mengimani nabi Muhammad SAW. Sebagai muslim yang baik penting untuk mengamalkan kandungan dalam Al-Qur'an.

3. Berbagi kepada tetangga yang membutuhkan

Berbagi atau beramal tidak hanya dilakukan ketika di masjid atau bertemu pengemis di jalan. Ketika hidup di lingkungan masyarakat dimana sekeliling kita adalah tetangga, terkadang terdapat keluarga dalam kondisi membutuhkan bantuan. Berbagi kebahagiaan dapat dilakukan kepada orang terdekat.


Lihatlah sekeliling rumah, jika ada keluarga yang membutuhkan berilah sedikit rezeki yang dimiliki bisa dalam bentuk makanan atau kebutuhan sa Ketika tetangga sekeliling dirasa cukup kehidupannya, kita dapat berbagi makanan yang kita buat kepada sekitar. Berbagi kebahagiaan bersama dapat mempererat tali siturahmi.

4. Mengenang teladan Rasulullah SAW

Nabi Muhammad SAW menjadi suri tauladan bagi umat muslim seluruh dunia. Kisah-kisah kehidupannya yang penuh tantangan ketika berdakwah dan keistimewaan yang dimilikinya dimiliki dapat menjadi pedoman hidup bagi umat muslim. Melalui kisah dakwahnya banyak pelajaran yang dapat diambil.

Bagi umat muslim penting untuk memahami dan mengikuti sikap dan akhlaq nabi Muhammad di dunia. Mengenang tauladan nabi Muhammad SAW dapat dilakukan dimanapun dan  kapanpun. Meskipun muslim hanya dirumah, penting bagi umat muslim untuk menyambut hari kelahiran nabi dapat dengan membaca kisah-kisah dan riwayat nabi Muhammad SAW.

5. Berdzikir Kepada Allah SWT

Selain bersholawat kepada nabi Muhammad SAW, umat muslim juga dianjurkan untuk berdzikir kepada Allah SWT. Berdzikir menjadi kegiatan yang dapat dilakukan dirumah baik waktu pagi, sore ataupun malam hari. Berdzikir kepada Allah SWT memiliki keutamaan yang besar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun