Firmawati berhasil menyisihkan nominator lainnya para Kepala Madrasah Tsanawiyah lainnya di Sumatera Barat, dalam acara seleksi yang diadakan oleh Badan Pendidikan Madrasah Kementrian Agama Provinsi Sumatera Barat.
Penghargaan Anugerah Madrasah Award 2022, diserahkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Sumatera Barat Helmi, yang dihadiri oleh Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.
Sebelumnya, tiga instansi pemerintah selaku badan publik menerima penghargaan dari Komisi Informasi Sumbar, yaitu Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) terbaik dalam kategori PPID Pelaksana dan Pembantu, Dinas Satpol PP Damkar terbaik dalam kategori Walidata Pendukung, serta Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) terbaik dalam kategori Bakohumas Pendukung.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Ampera Salim, mengatakan, untuk OPD terbaik kategori PPID, dinilai berdasarkan aspek keseluruhan, mulai dari pemenuhan daftar informasi publik, koordinasi, inovasi dan komitmen dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik. Semua penilaian itu, tambahnya, Disdukcapil menjadi yang terbaik dari semua OPD.
Dalam pada itu, tiga anak Padang Panjang berhasil meraih prestasi menggembirakan di dunia modelling, khususnya di ajang Grand Model Indonesia 2022.
Ketiganya adalah Giovanzha Chastanya yang bersekolah di SDN 09 Padang Panjang Barat (PPB) mendapatkan Mr. Teen Grand Rundway Indonesia 2022. Lalu, Aura Quanaisha dari SMPN 5 Padang Panjang, meraih 4th Runner Up Miss Preteen Grand Model Indonesia 2022, dan Aqila Queensha Rangkyta dari SDN 03 PPB meraih Grand Beauty of the Year Grand Model Indonesia 2022.
Semoga persembahan prestasi akan terus bertambah menjelang tutup tahun 2022 ini.(musriadi musanif)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H