Terlintas bait sebuah lagu lama dari band papan atas negeri ini Dewa 19 ‘Hidup Adalah Perjuangan tanpa henti-henti....’ mungkin cocok untuk tema kompetisi cocacolasegar kali ini. Bukan seolah-olah melihat apa yang tersurat dilagu ini tapi seberapa besar kita menghargai nikmat yang telah diberikan oleh Yang Maha Kuasa untuk selalu bersyukur atas anugerah yang diberikan kepada kita.
Tidak akan pernah bisa terukur apa yang sudah kita terima selayaknya kita hidup didunia seperti sedih, duka, sakit dan bahagia yang selalu mengiringi. Semua sangat alamiah sekali. Ironisnya, terkadang kita lupa untuk selalu mensyukuri dalam setiap kondisi apapun yang terjadi. Hanya saja pada saat sedih dan berduka kita selalu ingat kepada-Nya, namun disaat bahagia kita terbuai dengan rasa senang yang berlebihan sehingga minim sekali untuk bersyukur.
Sehat bukan berarti secara jasmani tertapi juga sehat hati. Ketika hati kita tidak merasa sehat apapun yang kita lakukan juga tidak akan menjadi fokus. Tidak mahal untuk membuat hati kita sehat, berpikir positif, teguh berpendirian dan yakin dengan apa yang akan kita lakukan bermanfaat untuk orang disekililing kita bahkan masyarakat banyak menjadi modal kita menjadi sehat secara hati dan tentunya akan membawa sehat secara jasmani.
Sehat secara jasmani juga bukan sesuatu yang mahal. Tetapi menjadi mahal untuk orang-orang yang mempunyai jam kerja tinggi dengan berbagai aktivitasnya. Tidak perlu kita datang kesebuah tempat kebugaran atau mengikuti les berbagai jenis senam dengan biaya tinggi, tetapi cukup dengan menyempatkan diri melakukan jalan kaki setiap hari dimbangi dengan konsumsi air dan buah yang cukup. Tidak perlu buah yang mahal tetapi buah yang sengaja kita tanam dan murah seperti pepaya cukup membuat pencernaan kita sehat. Dua hal ini sangat murah tetapi sering kita dibuatnya lupa.
Sesekali pergi minum kopi dengan teman bukanlah menjadi sesuatu yang dilarang, karena ini akan merangsang otak kita untuk saling bertukar pikiran, berdiskusi tentang trending topik ataupun pekerjaan saat ini. Begitupun pergi kesebuah family karaoke dengan teman-teman cukup untuk membuat suasana hati kita menjadi relax dan ringan. Tetapi ini semua tergantung selera, tidak dilakukan pun juga tidak apa-apa.
So, apapun yang kita lakukan harus dari hati. Hati yang positif akan membawa aura yang positif juga kepada setiap orang yang ada disekeliling kita, apalagi orang-orang yang kita fasilitasi di aktivitas pekerjaan kita sehari-hari. Mulai membuat sugesti bahwa sesuatu yang murah bisa menjadikan sesuatu yang luar biasa mahal selama kita bisa mensyukuri setiap detik apa yang terjadi disekeliling kita. Tanpa harus mengeluh dengan kekurangan karena tanpa sadar bahwa sebuah kekurangan bisa menjadi perangsang untuk sebuah kelebihan yang tak terukur selama kita bisa berpikir positif dan ikhlas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H