Bukan berarti kekurangan waktu. Aku harus bisa berbagi dengan semua yang ingin aku kerjakan.Â
Itu berarti sudah niat dari dalam diri sendiri. Ada berapa banyak giatku hari ini? Semua sudah terjadwal.Â
Yang tidak terjadwal kalau tiba-tiba ada kabar duka. Bisa menyempatkan diri atau membuat rencana -- kapan waktu yang tepat pergi takziah.
24 jam sudah diatur sedemikian rupa. Waktu subuh, fajar, duha, luhur, asar, magrib, Isa, atau waktunya tidur untuk istirahat.
Semua giat harusnya ada jadwal agar kita bisa lebih tenang mengerjakan semua yang ingin kita kerjakan.Â
Ada target itu bagus, tetapi perlu diatur agar tidak mengganggu jadwal lain atau giat yang lain.
Menumpuk dan menunda giat, merusak jadwal yang sudah direncanakan.Â
Apa giatmu saat ini. Aku kerja bakti Jumat bersih. Yuk mulai giat. Setelah ini masuk kelas giat literasi kelas. Lanjut ke ruang komputer mengetik naskah sambil menemani para siswa membuat bahan untuk Mading. Habis itu mumpung Jumat. nanti mau berzikir sambil rehat sambil sejenak bersama-Mu.....
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H