Mohon tunggu...
Muqodimatul Ainia
Muqodimatul Ainia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pelepasan dan Penerimaan Mahasiswa KKN MMK Kolaboratif UIN Walisongo Semarang dan UIN Sunan Gunung Djati Bandung

25 Juli 2024   22:46 Diperbarui: 6 Agustus 2024   16:23 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Misi Khusus (MMK) Kolaboratif UIN Walisongo Semarang dan UIN Sunan Gunung Djati Bandung menghadiri Pelepasan dan Penerimaan KKN MMK Kolaboratif di Balai Kecamatan Kledung, Desa Kledung, Kec. Kledung, Kab. Temanggung, pada Selasa (9/7/2024). Sasaran kegiatan ini adalah mahasiswa anggota KKN, Dosen Pembimbing Lapangan, Kepala Desa, Kepala Koramil Kecamatan Kledung, Kepala Polsek Kecamatan Kledung dan Kepala Kecamatan Kledung. 

Dalam kegiatan pelepasan dan penerimaan mahasiswa KKN dihadiri oleh 30 tamu undangan dan 72 mahasiswa dari 4 posko KKN yaitu berasal dari Desa Tuksari, Desa Kalirejo, Desa Kledung dan Desa Batursari yang berada di Kecamatan Kledung. Sambutan-sambutan disampaikan oleh Koordinator Kecamatan Ahmad Juwarsah, Perwakilan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Eko Purnomo M. Si. dan Kepala Kecamatan Kledung Januri S. STP. 

Koordinator Kecamatan Kledung, Ahmad Juwarsah, mengungkapkan harapannya kepada mahasiswa KKN, ia berharap KKN ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses, serta dapat berkontribusi untuk meningkatkan ekonomi warga, menambah lifeskill masyarakat. Selain itu, berpesan kepada Mahasiswa KKN agar tetap fokus dalam menjalankan KKN dan dapat menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh masyarakat Desa Kledung, Kec. Kledung, Kab. Temanggung.

"Harapannya dengan adanya kegiatan KKN ini, kami sebagai mahasiswa bisa menerapkan keilmuan dan pengetahuan yang sudah kami dapatkan di perguruan tinggi kami serta harapannya bisa bermanfaat bagi masyarakat di Kecamatan Kledung," ungkapnya ketika memberikan sambutan pada kegiatan Pelepasan dan Penerimaan mahasiswa KKN di Balai Kecamatan Kledung, pada Minggu (9/7/2024). 

Pada kesempatan ini ada beberapa mahasiswa dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang mengikuti KKN Kolaboratif sehingga dapat bergabung dalam KKN MMK UIN Walisongo Semarang. Andang Syaifudin, sebagai DPL mengungkapkan amanah dan harapannya kepada 12 mahasiswa KKN dari UIN SGD Bandung untuk bisa bergabung dengan masyarakat dan berharap tidak memisahkan diri. 

"Harapannya, disini mahasiswa KKN Kolaboratif UIN Walisongo Semarang dan UIN Sunan Gunung djati bisa bergabung dengan masyarakat dan tidak memisahkan diri," ungkapnya ketika diwawancarai oleh mahasiswa KKN posko 3 Desa Kledung.

Ia pun memberikan pesan agar mahasiswa KKN dapat berkontribusi secara aktif, dapat memberikan ilmu yang sudah didapatkan ketika di kampus kepada elemen masyarakat, serta selalu menjaga nama baik almamater kampus. "Kemudian, berperan aktif untuk menyampaikan ilmu yang di dapat di kampus untuk diterapkan di masyarakat dan selalu menjaga almamater kampus kita," tambahnya. 

Harapan-harapan untuk perbaikan di suatu wilayah selalu mencuat, sebagai Kepala Desa Kledung, Samali, menyampaikan beberapa amanahnya kepada mahasiswa KKN di Desa Kledung ketika diwawancarai oleh mahasiswa KKN posko 3. "Saya menerima mahasiswa KKN dengan senang hati dalam rangka pengabdian untuk masyarakat dan semoga betah. Harapan saya mahasiswa KKN dapat membantu mengajar madrasah dan SD, dapat membantu mensukseskan acara yang ada di desa dan semua proker dari mahasiswa KKN dapat terlaksana semua dengan lancar," jelasnya, pada Rabu (10/7/2024).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun