Mohon tunggu...
Munna Mudrikah
Munna Mudrikah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Journalism Student

A final year journalism student who has lots of interest yet still looking for something-an actual passion to focus on. Fond of movies, series, music, and a bit of Korean things as well as photography and languages.

Selanjutnya

Tutup

Seni

Rayakan Ulang Tahun, Bentara Budaya Gelar Pameran Ilustrasi

1 Juli 2022   20:25 Diperbarui: 1 Juli 2022   20:26 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seni. Sumber ilustrasi: Unsplash

BANDUNG - Bentara Budaya menggelar pameran ilustrasi di berbagai kota besar di Indonesia yang dinamakan "Ilustrasiana" dalam rangkaian acara ulang tahun yang ke -- 40.

Pameran tersebut hadir di Bandung dengan tagline "Ilustrasiana goes to Bandung", menjadikan Bandung sebagai kota kedua setelah Bogor yang dikunjungi oleh Bentara Budaya.

Pameran Ilustrasiana Bandung ini dilaksanakan di Urbane Indonesia, tepatnya di Cibeunying Kaler, Kota Bandung, selama 7 hari mulai dari tanggal 27 Juni hingga 3 Juli 2022.

Tonton juga: Pameran Ilustrasi Bentara Budaya, Ilustrasiana goes to Bandung

Pameran ini diadakan dalam rangka menumbuhkan, mewadahi dan mengapresiasi dunia ilustrasi di Indonesia, bersama para Ilustrator undangan.

Dengan mengusung tema "Multikultural dan Multipersonal", pameran ini mengumpulkan karya-karya yang mengutamaan kegembiraan, keterbukaan, serta kebebasan layaknya kehidupan multikultural.

Bentara Budaya berhasil menggaet 18 ilustrator hebat saat mengadakan pameran di Bogor Creative Center. Pameran yang dilaksanakan di Bandung ini kemudian berhasil menampilkan karya-karya dari 32 ilustrator, diantaranya ada Pidi Baiq sang penulis Dilan Series, Tsalitsa Kamila, Denny Row, dan masih banyak lagi.

Sejumlah pengunjung datang untuk mengapresiasi karya-karya ilustrasi yang dipajang. Salah satunya adalah Zhafira, seorang mahasiswi DKV Universitas Pendidikan Indonesia yang berkunjung atas undangan dosennya yang berpartisipasi dalam pameran ini. (Munna Mudrikah).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun