Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Waspada Penipuan Online Lewat WA dan Kenali Modus-modusnya

9 Agustus 2023   16:36 Diperbarui: 9 Agustus 2023   16:41 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi hacker. Foto: e-propethic.com

Modus penipuan online yang memanfaatkan trik social engineering melalui aplikasi pesan singkat seperti WhatsApp (WA) dan Telegram terus menjadi ancaman serius. Jika tidak berhati-hati, modus ini bisa menyebabkan rekening korban dikuras habis oleh para penipu.

Beberapa modus penipuan online yang memanfaatkan aplikasi pesan singkat melalui file apk (Application Package File) telah menghebohkan publik, seperti modus penipuan melalui berbagai dalih, termasuk menjadi kurir paket, undangan nikah, surat tilang elektronik, tagihan internet, lowongan pekerjaan, operator seluler, serta penipuan seperti like dan subscribe.

File apk merupakan jenis berkas yang digunakan untuk mendistribusikan dan menginstal perangkat lunak dan middleware di perangkat dengan sistem operasi Android.

Berkas apk ini umumnya tidak ada di toko aplikasi resmi seperti Google Playstore, sehingga seringkali dimanfaatkan untuk menyuntikkan malware atau program berbahaya yang memungkinkan para pelaku penipuan mengakses SMS dan merampas rekening korban.

Berikut adalah beberapa modus penipuan online yang perlu Anda waspadai agar tidak mengalami kerugian yang serius:

1. Modus Kurir

Penipuan modus kurir pernah viral di media sosial pada akhir tahun lalu. Para pelaku menyamar sebagai kurir dan mengirimkan file dengan nama 'LIHAT Foto Paket' kepada korban, yang ternyata berupa file apk.

2. Modus Undangan Nikah

Penipuan melalui modus undangan nikah sering kali memancing para pengguna yang tidak waspada. Penipu akan mengirimkan file apk berjudul 'Surat Undangan Pernikahan Digital' dengan pesan yang mengajak korban untuk membuka dan memeriksa isi file tersebut.

3. Modus Surat Tilang

Modus penipuan berupa kiriman surat tilang melalui file apk juga pernah terjadi. Pelaku mengaku sebagai kepolisian dan mengirimkan file apk berjudul 'Surat Tilang-1.0.apk' kepada korban yang telah melanggar aturan lalu lintas.

4. Modus Mencatut MyTelkomsel

Pelaku penipuan mengatasnamakan MyTelkomsel, aplikasi milik operator seluler Telkomsel, untuk memancing korban mengunduh file apk melalui pesan singkat. Setelah diunduh, korban diminta memberikan izin akses ke berbagai aplikasi termasuk foto, video, SMS, dan layanan perbankan digital.

5. Modus Seolah-olah File PDF

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun