Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Elche Vs Betis 2-3, Verdiblancos Bangkit dan Menang

25 Februari 2023   07:13 Diperbarui: 25 Februari 2023   07:23 342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Elche Vs Betis 2-3. Foto: Twitter @RealBetis

Real Betis berhasil memetik kemenangan saat bertandang ke markas Elche dalam lanjutan Liga Spanyol 2022/2023. Betis menang 3-2 atas Elche.

Laga Elche vs Real Betis berlangsung di Stadion Manuel Martinez Valero, Sabtu (25/2) dini hari WIB. Betis sempat tertinggal dua gol di paruh pertama berkat gol Elche yang dicetak Fidel dan L. Boye.

Betis kemudian bangkit dan menang lewat gol yang dicetak Borja Iglesias, Juan Miranda dan Wilian Jose.

Hasil ini membuat Real Betis naik ke peringkat 5 dengan torehan 40 poin. Sedangkan Elche berada di dasar klasemen dengan hanya meraih 9 poin.

Elche bertindak selaku tuan rumah langsung tancap gas di babak pertama. Hasilnya, mereka berhasil membuka keunggulan lewat penalti pada menit ke-7 usai pemain Elceh dilanggar di kotak terlarang.

Fidel maju sebagai eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya dengan baik mengecoh kiper Betis, Claudio Bravo yang salah membaca arah bola.

Usai gol pertama tak membuat para pemain Elche mengendurkan serangan. Gempuran demi gempuran ke pertahanan Betis terus digencarkan sehingga mereka berhasil menambah keunggulan pada menit ke-9.

Bola lepas dari pemain Betis bisa dikuasai dan digiring Boye hinga ke tepi kotak penalti lalu melepaskan tembakan mendatar ke sudut kanan gawang Betis. Skor 2-0 untuk Elche.

Usai tertinggal, Betis berusaha keras mencari gol untuk memperkecil ketinggalan. Verdiblancos punya beberapa kali peluang. Namun usaha mereka belum membuahkan hasil hingga babak  pertama ditutup dengan keunggulan Elche dengan skor 2-0.

Usai jeda, Betis meningkatkan tensi serangan yang dilancarkan dari berbagai arah yang membuat barisan belakang Elche kerepotan dan harus merapatkan barisan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun