Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Manchester United Vs Crystal Palace 2-1, Casemiro Diusir Wasit

5 Februari 2023   00:35 Diperbarui: 5 Februari 2023   00:37 898
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
MU vs Palace 2-1. Foto: Twiter @ManUtd

Manchester United berhasil meraih kemenangan saat menjamu tamunya, Crystal Palace dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Setan Merah membungkam Cyrstal Palace dengan skor 2-1.

Laga Manchester United vs Crystal Palace berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (4/2) malam WIB. MU membuka keunggulan pada menit ke-7 berkat gol Bruno Fernandes. Disusul Marcus Rashford menambah keunggulan di babak kedua. Crystal Palace bisa memperkecil ketertinggalan lewat Jeff Schlupp.

Hasil ini membuat MU berda di posisi ketiga dengan torehan 42. Sedangkan Crystal Palace di peringkat 12 dengan raihan 24 poin.

Jalannya Pertandingan

Manchester United mampu unggul lebih dulu lewat penalti pada menit keenam. Will Hughes dianggap melakukan handball di kotak terlarang. Wasit Andre Marriner sempat meninjau VAR untuk memastikan bola mengenai Hughes. Usai melihat VAR, akhirnya Marriner menunjuk titik putih untuk MU.

Bruno Fernandes maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Bola tembakannya mengecoh kiper Palace, Vicente Guaita yang bergerak ke arah yang salah.

Usai mencetak gol pertama, MU terus menekan pertahanan Palace untuk menggandakan kedudukan. Beberapa kali percobaan dari Marcus Rashford dan Wout Weghorst belum juga berbuah gol tambahan.

Pada menit ke-27, MU mendapatkan peluang apik lewat Marcus Rashford. Umpan Fernandes diterima Rashford yang langsung melepaskan tembakan ke arah gawang Palace, namun mampu ditepis Vicente Guaita.

MU banyak mendapatkan peluang namun penyelesaian akhir yang kurang baik sehingga hanya satu gol saja yang tercipta di babak pertama.

Usai jeda, MU masih mendominasi permainan dan terus menekan Palace. Alhasil, Marcus Rashford bisa mencegak gol pada menit ke-63.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun