klasemen Liga Prancis setelah meraih kemenangan 3-0 atas Montpellier.
Paris Saint-Germain saat ini berada di puncakLaga PSG vs Montpellier berlangsung di stadion Parc des Princes dalam pertandingan Liga Prancis, Sabtu (4/11) dini hari WIB.
Les Parisiens tampil agresif dengan empat pemain penyerang, Kylian Mbappe, Randal Kolo Muani, Ousmane Dembele, dan Lee Kang-In. Tuan rumah berhasil mencetak gol cepat.
Lee Kang-In mencetak gol pertama untuk PSG pada menit ke-10 setelah menerima umpan dari Achraf Hakimi. Keunggulan 1-0 untuk PSG bertahan hingga babak pertama berakhir.
Usai babak kedua dimulai, tim asuhan Luis Enrique semakin mendominasi permainan. Warren Zaire-Emery mencetak gol kedua pada menit ke-58 setelah menerima umpan dari Dembele.
Achraf Hakimi kemudian memberikan umpan yang menghasilkan gol ketiga untuk PSG, yang dicetak oleh Vitinha. Dengan kemenangan ini, PSG sementara memimpin klasemen Ligue 1.
Dengan 24 poin dari 11 pertandingan, PSG sekarang berada di posisi puncak, menggantikan Nice. Nice sendiri belum terkalahkan dalam 10 pertandingan pertama musim ini dan akan menghadapi Rennes pada Senin dini hari.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H